Mohon tunggu...
Wamin
Wamin Mohon Tunggu... Penulis - Aktivis Sosial

Moto Hadapi, Hayati, Nikmati Narator Tim Kreatif KARTA AYU TV, Specialist copywritting, Digital Marketing, pegiat media sosial, Organisatoris. Penulis buku Suara Adzan Ayah, Penulis dapat dikunjungi melalui Facebook Wamin Apriansyah dan Instagram Wamin_apriansyah "Menulislah dengan hati, Kelak kau akan akan mengerti, berapa banyak kenangan yang kau miliki, tanpa harus mengingat semuanya sudah tercatat"

Selanjutnya

Tutup

Politik

Pasangan Lucky Hakim - Syaefudin Sebagai Bupati Dan Wakil Bupati Terpilih akan Dilantik 6 Februari 2025

22 Januari 2025   22:08 Diperbarui: 22 Januari 2025   22:25 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto masa kampanye. Sumber Dokpri

Pasangan Lucky Hakim - Syaefudin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indramayu terpilih  akan dilantik Pada 6 Februari 2025 di istana Negara.

Hal ini berdasarkan dengan keputusan hasil rapat kerja bersama  Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Komisi II, setelah melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi pemilihan umum (KPU),  Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU), Kemendargri dan DKPP pada rabu 22 Januari 2025. Menyikapi hasil pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024.

Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati. Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang tidak bersengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) akan dilantik pada kamis 6 Februari 2025 mendatang.

Dilansir dari kanal youtube resmi DPR RI. Ketua DPR RI Komisi II Rifqinizamy Karsayuda menjelaskan Gubernur dan wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih  yang tidak mengalami perselisihan sengketa suara hasil pemilihan 2024  di MK. Pelantikan akan berjalan serentak sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Sementara itu, daerah yang masih bersengketa di MK akan dilantik pasca keputusan MK sesuai hukum tetap. Ketua Komisi II menegaskan bahwa mekanisme ini sesuai dengan aturan yang berlaku.

Menykapi hal itu, pasangan Lucky Hakim - Syaefudin melalui tim transisi carkaya menyampaikan, pihaknya sangat bersyukur karena dengan proses pelantikan bupati dan wakil bupati baru bisa segera bekerja menuaikan Visi dan Misinya.

Lebih lanjut carkaya menegaskan, dengan pelantikan lebih cepat tanpa sengketa, berharap masyarakat indramayu segera menikmati hasil kebijakan Lucky hakim - Syaefudin yang pro rakyat.

"Alhamdulillah penatikan lebih cepat, Berharap  resmi dilantik menjadi bupati dan wakil bupati Indramayu, kebijakan pro rakyat dan bisa segera bekerja bersama Beberes Dermayu " Tutupnya.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun