Mohon tunggu...
Wahyu Krido Utomo
Wahyu Krido Utomo Mohon Tunggu... Bankir - Pembelajar

Keliling Indonesia untuk bekerja, sementara bermukim di Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Tabula Rasa, Film tentang Kuliner Indonesia

26 Mei 2020   15:04 Diperbarui: 26 Mei 2020   15:53 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Warung Padang Takana Juo yang menjadi setting mayoritas adegan dalam film ini memberikan kita sedikit gambaran bagaimana Warung Padang itu dikelola. Dari mulai belanja di waktu masih gelap, memasak, melayani pelanggan hingga merapihkan tempat saat hari sudah larut, dan kembali lagi siklus yang sama. 

Di mata saya pribadi, cukup berat untuk mengelola restoran, kerja keras yang ditunjukkan Mak tidak mudah ditiru namun penting untuk dilakukan dalam menjaga kualitas makanan. Seorang juru masak harus memilih bahan makanananya sendiri, memiliki hubungan yang baik dengan penyedia bahan mentah, dan mengujinya sendiri sebelum dimasak. Kalau bahannya bagus makanannya enak.

sumber: Cinemapoetica.com
sumber: Cinemapoetica.com
Kerja keras yang sama juga dilakukan oleh sebagian sushi chef di jepang sana. Hari masih gelap gulita mereka sudah berjalan ke pasar untuk membeli bahan-bahan terbaik yang ada di pasar hari itu untuk disajikan kepada customernya saat warung buka. Relatif hanya sangat sedikit waktu istirahat yang dimiliki oleh para pemilik warung makan. Etos kerja ini yang mungkin bisa kita tiru.

Pesan moral lainnya adalah ketika Mak jatuh sakit dan harus dilarikan ke Rumah Sakit, Parmanto yang saat itu sudah menjadi juru masak di Restoran Sebrang dengan sukarela membantu Hans untuk menyelesaikan pesanan makanan. Saat hal buruk terjadi, orang bisa mengesampingkan ego pribadi dan bertindak untuk hal yang mulia.

Indonesia perlu lebih banyak film yang mengangkat tema-tema seperti ini, mengolahnya dengan baik dan menjadikannya tontonan yang keren untuk masyarakat luas. Sambil juga menyelipkan pesan positif tentang kebaikan diantaranya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun