Mohon tunggu...
LAPAS KELAS IIB BANJARBARU
LAPAS KELAS IIB BANJARBARU Mohon Tunggu... Lainnya - Dikelola Humas Lapas Kelas IIB Banjarbaru
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel Unit Pelaksana Teknis (UPT) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Banjarbaru PELAYANAN GASAN PIAN PASTI GRATIS Layanan Informasi : 0853-8680-4605 Layanan Pengaduan : 0813-7468-0353 http://lapasbanjarbaru.kemenkumham.go.id/

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ratusan WBP Lapas Kelas IIB Banjarbaru Antusias Ikuti Haul Abah Guru Sekumpul ke-18

27 Januari 2023   22:08 Diperbarui: 27 Januari 2023   22:10 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Banjarbaru, Info_PAS - Haul Ke-18 Abah Guru Sekumpul, Syekh Muhammad Zaini bin Abdul Ghani, turut dilaksanakan oleh para pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Mesjid Al-Ikhlas Lapas Banjarbaru. Kamis (26/01)

Di Lapas Kelas IIB Banjarbaru, kegiatan haul diawali dengan sholat maghrib berjamaah, dilanjutkan pembacaan surat yasin, penyampaian manaqib riwayat hidup Abah Guru Sekumpul, serta doa bersama.

Kemudian, melaksanakan sholat isya berjamaah yang dilanjutkan dengan menyaksikan Haul Abah Guru Sekumpul ke-18 secara daring melalui live streaming.

dokpri
dokpri

"hari ini, kita turut menggelar haul abah guru sekumpul dari dalam Lapas bersama 100 orang warga binaan dari berbagai blok hunian" jelas Kalapas Kelas IIB Banjarbaru, Amico Balalembang

"Abah Guru Sekumpul adalah Ulama Karismatik Banua, kecintaan terhadap beliau sangat besar bagi masyarakat Kalsel, termasuk warga binaan yang begitu antusias mengikuti haul untuk mengobati kerinduan mereka." ungkapnya

dokpri
dokpri


Kalapas Amico berharap dengan diadakannya haul abah guru sekumpul ini dapat memberikan manfaat yang baik, khususnya bagi kepribadian warga binaan.

"semoga pelaksanaan haul abah guru sekumpul ini membawa keberkahan untuk kita semua dan memberikan manfaat bagi perkembangan kepribadian WBP untuk menjadi lebih baik lagi." tandasnya

dokpri
dokpri

Haul akbar ke-18 Abah Guru Sekumpul dihadiri ribuan jamaah dan disepanjang jalan menuju titik acara banyak masyarakat mendirikan posko relawan untuk membagikan makanan dan minuman gratis.

Wakil Presiden (Wapres) RI, K.H. Ma'ruf Amin juga menghadiri Haul ke-18 Abah Guru Sekumpul di kediaman Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun