Mohon tunggu...
Wahyu  Pujiyono
Wahyu Pujiyono Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Cara Membuat Keripik Salak Renyah

7 Juni 2017   21:33 Diperbarui: 7 Juni 2017   22:20 2040
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kripik salak adalah salah satu jenis makanan ringan yang menggunakan bahan baku dari buah salak asli tanpa ada penambahan bahan apapun dalam proses produksinya kecuali minyak goreng sebagai media pengeringnya serta dibantu oleh beberapa alat khusus untuk mengeluarkan kadar air dalam buah salak tersebut. Keripik salak merupakan hasil olahan buah salak yang digoreng dengan cara khusus, biasanya menggunakan mesin penggoreng hampa. Dengan menggunakan mesin penggoreng hampa buah salak digoreng dengan suhu yang lebih rendah sekitar 50-60 C sehingga tidak merusak buah salak tersebut.

Pola pengolahan buah salak menjadi makanan ringan kripik salak memang belum begitu lama populer. Dahulu memang belum ada metode dan juga alat yang bisa mengolah buah salak menjadi makanan ringan kripik salak sebelum akhirnya ditemukan alat pengering buah buahan yang mampu mengangkat citra dari jenis makanan olahan dari buah buahan segar. Kripik Salak ini proses pengemasannnya mirip seperti keripik apel yang lebih dahulu terkenal.

Berikut ini saya akan memberikan resep dan cara membuat keripik salak yang renyah beserta bahan yang digunakan-nya, Jika anda ingin membuat keripik salak sendiri di rumah :

Bahan yang diperlukan :

  1.  Buah salak yang telah matang 1 kg.
  2.  Tambahkan air sebanyak dua liter.
  3.  2 sdm garam halus.
  4.  Gula pasir 150 gram.  
  5.  Air kapur sirih secukupnya. 
  6.  Minyak goreng.

Cara Membuat Keripik Salak :

  1. Ambil buah salak yang masih segar, Pilih buah salak yang masih baik dan tidak busuk.

  2. setelah itu kupas salak dari kulitnya sampai besih, lalu lalu pisahkan dari daging serta bijinya.

  3. Pisahkan daging buah dari bijinya dengan cara memotong menjadi dua bagian.

  4. Setelah buah salak selesai dipotong-potong langkah berikutnya adalah mencuci buah salak tersebut pada air bersih. Kemudian  rendam buah salak dalam air kapur sirih untuk menghilangkan lengket selama kurang lebih 5 jam.

  5. Setelah proses perendaman telah selesai, cuci dengan air hingga salak benar-benar bersih, kemudian keringkan.

  6. Seletah buah salak dicuci sampai bersih, langkah selanjutnya adalah simpan buah salak didalam freezer agar tidak lembek saat di goreng dan agar buah lebih padat saat dimasukkan ke dalam minyak penggorengan. 

  7.  Masukan salak ke mesin vacum fryer dengan menggunakan minyak yang banyak dan api besar untuk menghilangkan kandungan airnya,  Kemudian goreng salak menggunakan mesin pengggoreng hampa udara.

  8. Tunggu proses penggorengan selama beberapa jam dan lihat apakah salak sudah matang dan kadar air nya sudah habis di hisap oleh mesin vacuum frying, jika telah habis kadar airnya maka anda bisa mengangkat nya dan tiriskan.

  9. Biarkan keripik salak mendingin.

  10.  Setelah matang angkat kemudian tiriskan.

  11.  Keripik salak siap di sajikan.

    Keripik salak renyah siap dihidangkan
    Keripik salak renyah siap dihidangkan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun