Mohon tunggu...
Wahida Khoiria
Wahida Khoiria Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa PBI

Aku bertanya solusi pada kupu-kupu, la menjawab: Jangan hiraukan retakmu, Fokuslah pada pembentukan sayapmu.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Asmaraloka

1 Desember 2023   16:18 Diperbarui: 2 Januari 2024   13:54 344
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Asmaraloka selalu menjadi hal yang tak terduga

Begitu banyak asrar tersirat di dalamnya

Dimulai dengan kisah semesta hingga manusia

Sehingga tak cukup kata menjelaskannya

Di dalam nisha yang gelap dan sunyi

Ku tuliskan sedikit tentang relung hati 

Asmaraloka ku yang telah terjadi...

Pertanyaan di kepala terus ku ulangi

Apakah bisa harsa ku dapat suatu saat nanti?

Seperti senja dikala itu

Membuatku hangat dipeluk langit biru

Kembali teringat pertemuan waktu lalu

Dimana aku dan kamu bertemu

Seakan semuanya terasa semu

Rintik-rintik hujan datang perlahan

Membasahi tubuh serta perasaan

Ingin ku coba ungkapkan

Sebuah pernyataan...

Rasa yang telah lama aku simpan

Kini kalbu yang jarang tersentuh

Seketika menjadi luluh

Dan rasa pun terlanjur tumbuh

Serpihan rindu ikut bergemuruh

Diantara dua atma yang jauh

Tidaklah impian selalu dapat,

terwujudkan

Tak semua harapan menjadi,

kenyataan

Biarlah tersimpan dalam keheningan 

Cukup titipkan doa pada Tuhan

Kamu bukan tokoh utama nomor satu

Yang ada di dalam alur kehidupanku 

Tapi akan ku pastikan dirimu adalah tokoh utama,

dalam sastra ciptaanku

Inilah karya singkat untukmu

Dari aku yang mencintaimu...

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun