Desa Lau Peranggunan, Kec. Lau Baleng, Kab. Karo merupakan wilayah yang terletak di Sumatera Utara memiliki potensi besar dalam pengembangan budidaya kakao sebagai sumber ekonomi lokal.Â
Tanaman kakao merupakan tanaman yang berasal dari Amerika Selatan, Tanaman Kakao ini merupakan komoditas pertanian yang sangat bernilai di pasar internasional, terutama untuk industri cokelat dan produk turunannya. Sebagian besar Masyarakat di Desa Lau Peranggunen ini berpenghasilan dari Perkebunan Kakao, walaupun ada juga yang berpengahasilan dari tumbuhan lainnya seperti, kemiri,jagung, cabai,dsb.Â
Budidaya kakao ini dapat meningkatkan perekonomian Masyarakat, dimana  Biji Kakao yang dijual akan memiliki harga sesuai pasaran setiap harinya,biji kakao memiliki banyak manfaat seperti bahan makanan dan minuman, dari biji kakao ini mengandung nilai gizi yang tinggi karena banyak mengandung lemak dan protein serta beberapa kandungan gizi lainnya yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita.Â
 Harga komoditas  kakao meroket signifikan sepanjang tahun 2024. Terhitung sejak tahun 2024 komoditas kakao  memecah rekor kenaikan sebesar 113 %.
 Hal-hal yang menyebakan meroket nya harga kakao yaitu :
 1. Kurangnya pasokan ( supply shock )
2. Peningkatan Permintaan
3. Ketegangan di Negara Penghasil kakao
4. Krisis energi dan kenaikan biaya produksi
 Alasan mengapa Kakao masih di budiayakan di  Kabupaten Karo yaitu :
 1. Kondisi Alam yang Mendukung
 Kabupaten Karo memiliki kondisi alam yang sangat cocok untuk budidaya kakao. Dengan tanah yang subur, iklim tropis dengan curah hujan yang cukup, dan suhu yang stabil, daerah ini memiliki potensi besar untuk menghasilkan kakao berkualitas tinggi.
 2.  Peningkatan Pendapatan Petani
 Kakao dapat menjadi komoditas unggulan yang dapat meningkatkan pendapatan petani di Kabupaten karo.
 3. Diversifikasi Produk Pertanian
4. Peluang Ekspor
5. Dukungan Pemerintah dan Lembaga Keuangan
 Dalam Penanaman kakao  Perawatan tanaman kakao yang baik sangat penting untuk memastikan tanaman tumbuh sehat dan produktif. Kakao merupakan tanaman tropis yang memerlukan perhatian khusus, terutama dalam hal pemeliharaan kebun, pengendalian hama dan penyakit, serta perawatan pascapanen.
 Beberapa cara penanaman dan perawatan Kakao yang baik
 1. Pemilihan Tanah dan Persiapan Tanah
2. Penanaman
3. Pemeliharaan Tanah
4. Pemangkasan dan Pembentukan Tanaman
5. Pengendalian Hama dan Penyakit
6. Panen dan Pasca panen
7. Perberdayaan Sumber Manusia dan Infrastruktur
 Tantangan dalam Pengembangan Budidaya Kakao
 Meski memiliki potensi yang besar, pengembangan budidaya kakao di Kabupaten Karo juga menghadapi beberapa tantangan, antara lain:
 1. Serangan hama dan penyakit
2. Perubahan Iklim
3. Keterbatasan teknologi dalam pengolahan
4. Kurangnya pemahaman petani tentang teknik budidaya yang lebih efisien
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H