Mohon tunggu...
wagiyo atiq
wagiyo atiq Mohon Tunggu... Guru - Guru

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Menciptakan Iklim Kondusif Saat Ramadhan Tiba

8 Maret 2024   07:43 Diperbarui: 8 Maret 2024   07:49 249
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Dokumen agenda Ramadhan 1445H

Menciptakan Iklim Kondusif Saat Ramadhan Tiba

Bulan Sya'ban akan segera berakhir dan beberapa hari lagi akan memasuki bulan Ramadhan 1445 Hijriyah. Dalam Kalender masehi bulan Ramadhan 1445 H bertepatan pada bulan Maret 2024. Diperkirakan minggu kedua bulan Maret 2024 umat Islam akan menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1445 H.

Memasuki bulan Ramadhan 1445, umat Islam tentu membutuhkan situasi yang kondusif dalam menjalankan ibadah baik ibadah puasa maupun rangkaiannya. Kondusi yang aman,  nyaman, tertib dan damai merupakan dambaan seluruh rakyat, terutama bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1445. Situasi yang kondusif dibutuhkan umat Islam agar bisa lebih khusuk dalam ibadah.

Sementara umat lain pun menginginkan hal sama, yaitu situasi kondusif di lingkungannya. Beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh umat Islam dalam menciptakan iklim kondusif pada saat Ramadhan tiba, sebagai berikut:

1. Mengendalikan diri dalam penggunaan media pengeras suara. Gunakan pengeras suara untuk panggilan sholat wajib lima waktu, membangunkan orang untuk sahur secukupnya tanpa perlu diulang-ulang setiap saat dan tanpa suara yang terlalu keras. Karena pada saat ini hampir semua orang memiliki media sosial yang canggih yang bisa digunakan untuk mengingatkan seseorang untuk bangun sesuai keinginannya, misalnya alarm handphone.

2. Membangunkan makan sahur dengan keliling kampung dengan memukul berbagai alat suara tanpa menggangu orang lain.

Tidak ada larangan membangunkan orang dengan keliling dan memukul berbagai alat suara. Akan tetapi kalau dilakukan terlalu malam, misalnya pukul 01.00 - 02.00 Wib tentunya terlalu dini untuk membangunkan mereka untuk bersahur.

3. Tidak tadarus dengan pengeras suara hingga larut malam. 

Tadarus dengan pengeras suara apalagi sampai larut malam tentu akan mengganggu orang lain, bahkan umat Islam sendiri akan merasakan hal tersebut padahal mereka juga butuh istirahat untuk persiapan bangun sahur dan sebagainya.

4. Sikap saling menghormati dan menghargai kepada mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa maupun yang tidak menjalankanya karena sesuatu hal.

Tidak makan, minum, merokok di depan orang yang sedang puasa merupakan salah satu bentuk menghormati dan menghargai orang yang sedang berpuasa.

5. Menjaga diri dalam bersikap, berucap, dan berperilaku yang dapat menyinggung orang lain. 

6. Menjaga ketertiban,  keselamatan dan keamanan lingkungan masing-masing. 

7. Mengendalikan diri dari segala hal yang membatalkan puasa dan membatalkan pahala puasa, misalnya ghibah, hasad, takabur, dan seterusnya. 

Demikian beberapa hal yang perlu kita perhatikan saat Ramadhan tiba dalam menciptakan kondusifitas ibadah puasa.

Selamat menjalankan ibadah Ramadhan 1445 Hijriyah semoaga mendapatkan Rindho Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa. Menjadi manusia yang bertakwa.

Karya artikel: kompasiana.com/wagiyoatiq
Edisi Menjelang Ramadhan 1445H

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun