Cara bikinnya gampang,,siapin bahan-bahannya dlu yuuukk:
- Cingur sapi (banyak dijual di pasar tradisional)---> olah dlu dg direbus dlm panci berisi air cukup agar cingur terendam dan sampai empuk,kemudian goreng dengan bumbu bawang putih+garam yang dihaluskan,kasih air sedikit.
Sekarang siapin temen2nya cingur tadi:
- Kangkung yg sudah direbus sebentar.
- Kecambah yg disiram air panas.
- Tempe  digoreng.
- Tahu goreng.
- Lontong.
- Buah2an (mangga, pepaya,bengkuang,nanas)
Bumbu petis: (haluskan)
Uleg cabe rawit, kacang tanah goreng,sedikit garam,bawang putih goreng,sedikit gula merah sampai halus. Tambahkan irisan pisang kluthuk muda,dan petis (yg sdh dimasak sebelumnya). Beri air asam jawa sedikit dan air matang sampai menjadi adonan yang tidak terlalu kental.....jadi dech rujak cingur yummy...(siap2 terima order nich)
Atur smua dalam piring, mulai dr lontong,sayur,buah dan tahu+tempe+cingur,terakhir siram dengan bumbu rujaknya....wuiiihhh....bikin ngiler....siap mencoba,,
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H