Dalam proses terapi bermain kriya dengan melukis di casing HP ini, terdapat peserta yang sudah mampu melukis dengan baik namun ada pula yang masih perlu pengarahan beberapa kali oleh para volunteer.
Selama proses melukis berlangsung, peserta terlihat bersemangat dan mengikuti dengan cukup baik. Hal ini terlihat dari bagaimana mereka bersemangat menggambar desain, memilih warna untuk casing HP yang akan mereka lukis, dan mengajak volunteer bercerita.Â
Untuk peserta yang masih mengalami kebingungan dalam menentukan objek yang digambar, para volunteer juga membantu mereka dengan memberikan beberapa opsi gambar melalui ponsel pribadi volunteer.Â
Begitu pula untuk peserta yang merasa kesulitan menentukan warna sendiri, volunteer memberikan bantuan dengan meletakkan beberapa cat di palet yang ada. Ini membantu peserta dalam memilih warna sesuai dengan kreativitasnya.
Setelah melukis casing HP selesai, para volunteer mengajak peserta untuk mengeringkan hasil karya mereka tersebut di tempat yang sudah disediakan.Â
Tampak bahwa setiap peserta menunjukkan kreativitas mereka dengan memiliki hasil yang beragam seperti bunga, warna-warni abstrak, binatang, hingga pemandangan alam.
Melukis pastinya cukup menguras tenaga para peserta. Untuk meminimalisir kemungkinan peserta tidak mengikuti terapi bermain kriya kedua nantinya dengan semangat yang sama, panitia kemudian memberikan ice breaking terlebih dahulu.Â