Dari rencana target kegiatan di bulan Juli PT. PLN (Persero) ULP Sukaraja Kabupaten Sukabumi berhasil menjalankan Program ini seperti biasa dan kini 9 rumah warga yang sudah mendapatkan listrik subsidi dari PT. PLN sudah bisa menikmatinya, dan saat proses pemasangan token pun turut diberikan secara gratis kepada warga yang menerima sebesar Rp. 50.000. dengan begitu penerima subsidi bisa menggunakan listrik dirumahnya sendiri dengan bijak tanpa dipungut biaya apapun oleh PT. PLN (Persero) ULP Sukaraja.
Dalam kesempatan terpisah, bapak kendi kerap memberikan rasa terima kasih kepada para pegawai dan Mitra PT. PLN (Persero) ULP Sukaraja. Beliau mengatakan bahwa program Bantuan Subsidi Listrik akan terus berjalan seiring bentuk Yayasan Baitul Maal (YBM) Layanan Sosial PT. PLN (Persero) ULP Sukaraja Kabupaten Sukabumi kepada masyarakat, yaitu memberikan bantuan kepada yang membutuhkan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada insan PT. PLN (Persero) ULP Sukaraja Kabupaten Sukabumi yang telah menyisihkan Sebagian rezekinya untukdiberikan kepada yang membutuhkan. Program ini di harapkan akan terus berjalan dan semakin baik kedepannya, semoga Yayasan Baitul Maal (YBM) Layanan Sosial akan terus menjadi wadah yang berjalan dengan amanah”, Ujarnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H