Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan sayuran, tumis hingga layu. Tambahkan saus sambal dan saus tomat ke dalam wajan dan masak sebentar hingga saus sedikit mengental.
- Langkah 3: Mencampurkan Telor dan Saus
Campurkan potongan telor ke dalam wajan dengan saus. Aduk rata hingga telor tercampur dengan saus.
- Langkah 4: Menyajikan Telor dengan Saus Asam Manis
Sajikan telor dengan saus asam manis di atas piring.
Tips dan Trick Memasak untuk Anak Kosan
Menghemat waktu dan biaya adalah kunci hidup kosan yang efisien. Pilih bahan yang serbaguna dan jangan takut berkreasi. Resep masakan 4 bahan murah dan mudah ini fleksibel dan bisa disesuaikan dengan selera serta bahan yang tersedia. Nugget dalam resep nugget cabe garam bisa diganti dengan sosis atau frozen food lainnya. Sedangkan untuk telor saus asam manis, campuran saus sambal (1/2 Cup) dan kecap (1/4 cup) bisa menjadi alternatif pengganti campuran saus sambal dan saus tomat.
Resep Nugget Cabe Garam dan Telor Saus Asam Manis adalah pilihan tepat bagi anak kosan yang ingin masakan praktis, enak, dan terjangkau. Kedua resep masakan 4 bahan murah dan mudah ini dapat memuaskan selera Anda dengan rasa yang lezat tanpa membuat kantong anda jebol. Selamat mencoba dan semoga hidangan ini menambah kenyamanan di kehidupan kosan Anda!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H