Mohon tunggu...
Vina Maulina
Vina Maulina Mohon Tunggu... -

The prettiest thing is.. our inner beauty. Because it is so irreplacable.

Selanjutnya

Tutup

Money

Perusahaan dan Bidang Pekerjaan Akuntansi

8 November 2015   22:15 Diperbarui: 13 November 2015   13:41 277
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Secara umum perusahaan (business) adalah suatu organisasi di mana sumber daya (input), seperti bahan baku dan tenaga kerja diproses untuk menghasilkan barang dan jasa (output) bagi pelanggan. Tujuan dari perusahaan secara umum ialah laba/keuntungan. Laba adalah selisih antara jumlah yang diterima dari pelanggan atas barang atau jasa yang dihasilkan dengan jumlah yang dikeluarkan untuk membeli sumber daya alam dalam menghasilkan barang atau jasa tersebut.

Ditinjau dari jenis usahanya (produk yang dijual), perusahaan dibedakan menjadi:

  1. Perusahaan Manufaktur (Manufacturing). Perusahaan jenis ini terlebih dahulu mengubah (merakit) input atau bahan mentah (raw material) menjadi output atau barang jadi (finished goods), baru kemudia dijual kepada pelanggan (distributor).
  2. Perusahaan Dagang (Merchandising). Perusahaan ini menjual produk (barang jadi), akan tetapi perusahaan tidak membuat/menghasilkan produk yang akan dijualnya melainkan memperolehnya dari perusahaan lain.
  3. Perusahaan Jasa (Service). Perusahaan jenis ini tidak menjual barang tetapi tetapi menjual jasa untuk pelanggan.

Di dalam suatu perusahaan. Akuntansi berbeda dengan pembukuan. Pembukuan hanya meliputi aktivitas pencatatan semata sedangkan akuntansi meliputi seluruh proses pelaporan, mulai dari pengindentifikasian transaksi bisnis, pencatatan, pengkomunikasian (dalam bentuk laporan), sampai pada tahapan analisis dan interpretasi. Jadi dapat disimpulkan bahwa fungsu pembukuan merupakan bagian dari seluruh proses akuntansi.

Akuntansi dibdekan menjadi akuntansi keuangan dan akuntansi manajemen. Akuntansi keuangan memberikan informasi auntansi/keuangan bagi kepentingan pemakai ekternal. Akuntansi manajemen memberikan informasi keuangan bagi kepentingan pemakai internal.

Berbagai macam jenis pekerjaan/profesi yang ada dalam bidang akuntansi adalah:

1. External Auditing; dilakukan oleh akuntan publik yang memberikan opini mengenai kewajaran laporan keuagan klien. dalam opinininya auditor menyatakan apakah laporan keuanan yang diperiksanya bebas atau mengandung salah saji yang material dan apakah laporan keuangan sudah disusun sesuai dengan prinsip-prinsip akuntanus yang berlaku umum.

2. Akuntansi Umum; melakukan pencatatan atas transaksi harian dan menyiapkan laporan keuagan.

3. Akuntansi Biaya; menentukan serta menyiapkan laporan harga pokok produksi. Akuntansi biaya ini lebih mengarah kepada akuntasi untuk perusahaan manufaktur

4. Sistem Informasi Akuntansi; merancang sistem pemrosesan data akuntansi. Data transaksi diproses sedemikian rupa secara sistem, menghasilkan sebuah informasi yang berguna dalam proses pengambilan keputusan.

5. Akuntansi Pajak; menyiapkan dan melaporkan perhitungan pajak penghasilan serta melakukan perencanaan pajak.

6. Pemeriksaan Internal; auditor internal mengevaluasi efisiensi dan efektivitas kinerja unit/divisi maupun perusahaan secara keseluruhan serta memastikan bahwa seluruh kegiatan oprasional perusahaan telah berjalan sesuai dengan prosedur dan kebijakan yang telah ditetapkan manajemen. Auditor internal tidak memberikan opini mengenai kewajaran laporan keuangan dari perusahaan di mana ia bekerja, melainkan hanya memberikan rekomendasi perbaikan demi peningkatan efisiensi dan efektivitas.

 

(Source: Hery, S.E, M.Si.)

 

(Judul TA: Perhitungan Harga Pokok Produksi Menggunakan Metode Full Costing dalam Menetapkan Harga Jual Pada CV. X)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun