2. Sistem Pencatatan Keuangan yang Inovatif dan Kreatif
Selain membantu mendaftarkan NIB melalui OSS, Irsyad, Ali, Phooja, Fatimah, dan Najwa juga turut memberikan solusi untuk masalah pencatatan keuangan. Mereka berlima menggunakan Excel sebagai platform untuk mencatat pemasukan, pengeluaran, dan keuntungan secara terstruktur.
Dengan membuat inovasi pencatatan yang lebih rapi, pemilik UMKM Younde dapat membuat keputusan yang lebih baik dalam mengelola bisnis, mengatur arus kas, serta merancang strategi pengembangan usaha yang lebih matang.
Keuntungan dari sistem pencatatan ini juga sangat berguna bagi UMKM ketika ingin mengajukan pinjaman atau investasi dengan melampirkan data keuangan yang transparan dan terpercaya.
3. Buka Akses Pasar Global dengan Website dan Katalog Digital
Tidak hanya terbatas pada aspek legalitas dan sistem pencatatan keuangan, Irsyad, Ali, Phooja, Fatimah, dan Najwa juga membantu UMKM Younde dalam meningkatkan penjualan produk mereka dengan memanfaatkan teknologi digital.
Mereka berinovasi dengan membuat website guna memudahkan calon pembeli untuk melihat dan membeli produk UMKM Younde.
Mereka juga membuat katalog produk guna membantu calon pembeli dalam menentukan pilihan produk yang ingin dibeli, meningkatkan engagement produk, serta meningkatkan branding produk dengan menggunakan elemen desain yang menarik.
Dengan adanya website, UMKM Younde dapat menjangkau pasar yang lebih luas, tidak terbatas oleh daerah tertentu, serta meningkatkan peluang penjualan secara signifikan.
4. Dampak bagi Ekonomi Lokal