Mohon tunggu...
Via Mardiana
Via Mardiana Mohon Tunggu... Human Resources - Freelance Writer

Penulis Novel | Freelance Writer | Blogger | Traveller | Instagram : @viamardiana | Twitter: @viamardianaaaaa | Blog pribadi : www.viamardiana.com | Email : engineersukasastra@gmail.com atau mardianavia@gmail.com |

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Sambut Ramadhan, Subang Kedatangan Syekh Ashraf A'sem dari Yordania

7 Mei 2018   18:05 Diperbarui: 7 Mei 2018   18:37 1048
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bulan Ramadhan segera tiba. Banyak orang mulai berbenah mulai dari berbenah perihal kebutuhan pokok untuk bulan puasa dan juga berbenah hati agar siap untuk melaksanakan ibadah dengan khusyu di bulan ramadhan. 

Olehkarena itu, banyak sekali orang-orang yang sengaja mendatangi tempat-tempat atau mimbar-mimbar ilmu yang diselenggarakan guna mempersiapkan diri menghadapi bulan penuh ampunan ini. 

Termasuk safari dakwah yang akan digelar di Subang yang mendatangkan Syekh Ashraf A'sem. Syekh Ashraf A'sem bukan pertama kali ke Indonesia, sebelumnya Syekh Ashraf A'sem pernah mengunjungi Rantau Prapat pada Juni 2017 silam dan membawakan tausiah di Masjid Agung Rantau Prapat. 

Safari dakwah ini akan diadakan dibeberapa titik dikota Subang, yakni Cisalak, Subang, Kalijati dan Pagaden pada rentang waktu 16-18 Mei 2018. Syekh Ashraf A'sem akan mengunjungi mesjid-mesjid di kota Subang. 

Selain membawa misi safari dakwah dibulan ramadhan misi yang dibawa oleh imam muda tersebut adalah untuk menjalin silaturahmi dengan saudara-saudara muslim di Indonesia dan juga membawa pesan mengenai saudara muslim kita yang berada di Palestina. 

Seperti kita ketahui, saudara muslim kita di Palestina sedang berjuang untuk mempertahankan Al-Quds. Mereka mengorbankan harta dan juga nyawa agar Al-Quds tetap berdiri gagah. 

Belum diketahui dimana Syekh akan menginap namun Syekh akan beristirahat di hotel sekitar kota Subang. Untuk diketahui kedatangan Syekh Ashraf A'sem ke Subang merupakan hasil kerjasama dari Komunitas Pemuda Ingin Surga (PIS) dan Aman Palestin. 

Adanya imam muda dalam melaksanakan dakwah memberi penjelasan kepada generasi muda saat ini bahwa untuk berdakwah menyiarkan agama Allah tidak terpaku pada usia yang sudah tua. Namun, di usia yang masih muda pun kita bisa mengajak orang-orang untuk melakukan kebaikan dijalan Allah. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun