Jane Drew Prize
    Jane Drew Prize adalah penghargaan di bidang arsitektur yang mengambil nama arsitek Jane Drew (1911-1996) yang diberikan setiap tahun oleh majalah arsitektur Architect's Journal kepada arsitek yang menampilkan inovasi, perbedaan dan inklusivitas dalam karyanya. Wanita pertama yang mendapatkannya adalah Kathryn Gustafson tahun 1998 dan baru dilanjutkan 14 tahun kemudian dengan pemenang antara lain: Zaha Hadid (2012), Eva Jiin (2013), Kathryn Findlay (2014), Yvonne Farrell dan Shelley McNamara (2015), Odile Decq (2016), Denise Scott Brown (2017), Amanda Levete (2018), Liz Diller (2019), Yasmin Lari (2020), Kate Macintosh (2021) dan Farshid Moussavi (2022).
Pritzker Prize
    Pritzker Architecture Prize adalah penghargaan arsitektur kelas dunia yang digagas oleh Jay A. Pritzker, pendiri jaringan hotel Hyatt bersama istrinya Cindy, untuk menghargai usaha para arsitek dan hasil karya yang telah mereka buat. Penghargaan ini didanai oleh keluarga Pritzker dan diadakan sejak tahun 1979. Para pemenang menerima hadiah antara lain uang sebesar US$ 100,000, sertifikat kutipan dan medali perunggu yang diberikan sejak tahun 1987 -- dengan foto -- yang diberikan setiap tahun.
    Zaha Hadid menjadi wanita pertama yang memenangkan penghargaan ini tahun 2004 untuk karyanya yaitu gedung Contemporary Art Center di Cincinnati, Amerika (rampung tahun 2003). Wanita berikutnya adalah Kazuyo Sejima bersama Ryue Nishizawa tahun 2010 untuk proyek 21st Century Museum of Contemporary Art di Kanazawa, Jepang (selesai tahun 2003), Carme Pigem Barcel bersama Rafael Aranda dan Ramn Vilalta dari Spanyol tahun 2017 untuk gedung Sant Antoni Library di Barcelona, Spanyol (2008), Yvonne Farrell dan Shelley McNamara dari Irlandia tahun 2020 untuk Grafton Building of Bocconi University di Milan, Italia (2007) dan Anne Lacaton bersama Jean-Philippe Vassal tahun 2021 untuk National School of Architecture in Nantes (2009).
Sumber: https://en.wikipedia.org/wiki/Jane_Drew_Prize, https://en.wikipedia.org/wiki/Pritzker_Architecture_Prize
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H