Mohon tunggu...
Vethria Rahmi
Vethria Rahmi Mohon Tunggu... Penulis - Pranata Humas Ahli Muda Kanwil Kemenag Riau

Thalabul Ilmi yang tak berhenti belajar

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

3 Olahan Labu ini, Terinspirasi Sirah Nabi

11 Mei 2020   04:38 Diperbarui: 11 Mei 2020   04:36 1988
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Screenshot YouTube: Heri Dwi Purnomo

"Jika kamu tidak tahan terhadap penatnya belajar, maka kamu akan menanggung bahayanya kebodohan". 

Jika di negara-negara  barat, setiap tahun pada bulan Oktober Pumpkin (labu kuning)  identik dengan perayaan Halloween. Karena dijadikan sebagai hiasan dan lampu dengan model wajah.

Maka dalam Islam faktanya buah labu merupakan salah satu jenis tanaman yang kaya manfaat, diabadikan dalam Al-Qur'an.
Sejarah mencatat labu sudah muncul sejak tahun 10.000 SM.

Menurut Live Science labu yang merupakan tanaman tertua di bumi ini rupanya termasuk favorit Rasulullah. Kisah kegemaran Rasulullah akan labu itu dituturkan Anas Bin Malik sahabat terdekat Rasul dalam sebuah hadits berikut:

"Aku berangkat bersama Rasulullah menghadiri sebuah jamuan makan. Kata Anas Bin Malik:" Aku berangkat bersama Rasulullah menghadiri jamuan makan, Kepada Rasulullah tuan rumah menghidangkan roti dari gandum, serta kuah berisi labu dan daging. Aku melihat Rasulullah mencari labu dari seputar mangkuk kuah itu. Sejak saat itu aku pun menyukai labu.(HR Bukhari, Muslim, Abu Daud).

Kisah menggugah lainnya adalah kisah Nabi Yunus AS, setelah ditelan ikan paus, kemudian Allah Swt menyelamatkannya dengan menumbuhkan pohon labu (yaqtin). Nabi Yunus pun memakan buah labu tersebut untuk memulihkan kondisi tubuhnya.

"Kemudian kami lemparkan Yunus ke daerah yang tandus sedang dia dalam keadaan sakit dan kami tumbuhkan untuk dia sebatang pohon dari jenis labu. (QS Ash-Shaffat:145-146).

Menurut kisahnya, pohon labu pada masa Nabi Yunus mempunyai daun lebar dan dapat mengusir lalat. Mungkin inilah salah satu cara Allah menunjukkan kuasaNya kepada kita.

Bahkan ada satu kisah lagi yang membuatku makin mantap belajar menyukai buah ini. Dalam sebuah kitab Al Ghailaaniyyat diceritakan Rasulullah juga pernah meminta Aisyah Ra untuk memperbanyak labu saat memasak. Rasulullah meyakini labu dapat mengobati kesedihan hati.

Nah, aku sendiri sejak jatuh hati pada buah ini, lebih suka mengolah labu kuning menjadi brownies atau puding ketimbang di kolak atau direbus. Selain  lebih sehat, akan lebih tahan lama dikulkas.

Apalagi pada bulan Ramadan ini, tubuh kita membutuhkan banyak serat dan karbohidrat. Tentu saja serat yang tinggi pada labu kuning, akan membuat kita kenyang lebih lama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun