Mohon tunggu...
Veronika Jati Pawarti
Veronika Jati Pawarti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Indraprasta PGRI

hi! @veronikaajp

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Dampak Positif Kemajuan Teknologi serta Tantangannya bagi Dunia Kerja

17 Maret 2024   19:00 Diperbarui: 17 Maret 2024   20:09 1072
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://id.pinterest.com/pin/674977062929235222#imgViewer

Kemajuan teknologi telah membuka akses informasi yang sangat luas ke segala lapisan masyarakat, salah satunya yaitu memacu dalam kemajuan sektor industri. Berbagai inovasi juga telah mengubah aspek kehidupan yang membawa dampak signifikan, baik positif yang memberikan banyak manfaat maupun tantangan yang perlu dihadapi bagi lapangan pekerjaan di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.

Salah satu dampak utama dari kemajuan teknologi yaitu peningkatan efisiensi dan produktivitas di tempat kerja. Sistem otomatisasi, kecerdasan buatan, dan analitika data telah memungkinkan proses kerja menjadi lebih cepat, akurat, dan lebih efisien. Dalam hal ini dapat mengurangi waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan berbagai tugas. Contohnya seperti penggunaan software akuntansi untuk pembukuan keuangan ataupun software CRM untuk manajemen hubungan pelanggan.

Sampai saat ini kemajuan teknologi seperti komunikasi digital dan komputasi awan memberikan perluasan jangkauan bagi model kerja jarak jauh. Para pekerja dapat bekerja dari mana saja melalui koneksi internet yang memberikan fleksibilitas lebih besar dalam menjalankan tugas-tugas.

Kemajuan teknologi juga melahirkan terciptanya pekerjaan baru di sektor-sektor yang berkembang, seperti teknologi informasi, industri kreatif, dan layanan digital. Teknologi memberikan peluang baru untuk bekerja dan berbisnis serta mengejar karier yang dapat meningkatkan kualitas hidup.

Dari dampak positif tersebut, tentunya terdapat tantangannya bagi dunia kerja. Adapun salah satu tantangan utamanya berupa penggantian pekerjaan manusia oleh otomatisasi. Meskipun teknologi membuka peluang baru, namun ada risiko bahwa beberapa pekerjaan akan tergantikan oleh mesin dan kecerdasan buatan. Hal tersebut mengakibatkan hilangnya pekerjaan bagi beberapa orang.

Kemajuan teknologi juga menimbulkan kesenjangan keterampilan di pasar kerja. Perkembangan teknologi yang pesat menuntut para pekerja untuk terus belajar dan meningkatkan keterampilan agar tidak tertinggal. Hal ini dapat menimbulkan kesenjangan bagi seseorang yang tidak memiliki akses atau kesempatan untuk belajar.


Dunia kerja yang berubah cepat ini membutuhkan kebijakan dan peraturan yang fleksibel agar dapat menjaga hak-hak pekerja serta mengurangi dampak sosial dari perubahan teknologi. Perlunya penyesuaian regulasi untuk memastikan bahwa pekerja mendapatkan perlindungan yang cukup dan adil dalam lingkungan kerja yang berubah.


Kemajuan teknologi telah membawa dampak positif yang signifikan bagi dunia kerja, seperti peningkatan efisiensi dan produktifitas, fleksibilitas bekerja, peluang kerja baru, dan lain sebagainya. Namun, tantangan seperti penggantian pekerjaan oleh otomatisasi, kesenjangan keterampilan, perlunya regulasi yang sesuai, dan lain sebagainya juga tidak boleh diabaikan serta harus dihadapi. Penting bagi pemerintah, perusahaan, dan individu untuk bekerja sama dalam mengatasi tantangan ini dengan memanfaatkan dampak positif dari kemajuan teknologi. Maka dari itu, persiapan dan adaptasi yang tepat sangat diperlukan sehingga dapat memanfaatkan teknologi untuk menciptakan dunia kerja yang lebih baik dan berkelanjutan.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun