"Baik Abi, Miss Serahkan latihan hari ini kepada kalian ya, tolong belajar menghargai dari hal kecil", Kata Miss Zenna.
"Baik Miss", kata semua anak.
Setelah berjalan panjang, mereka latihan hari demi hari, dan tibalah saatnya h-7 mereka akan tampil di acara sekolahnya. Semua panitia pun sibuk dengan jobdesk nya masing masing, ada yang pergi kesana kemari untuk mencari kostum, properti, dan lain lainya. Semua pun berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan apapun. Dan saat tibanya gladi bersih, mereka pun terlihat bingung karena mencari sesuatu yang ada, akhirnya tibalah mereka adu pendapat satu sama lain, dan berakhir dengam debat. Miss Zenna pun tidak tahu atas terjadinya kejadian tersebut, yang ada hanyalah beberapa anak saja yang tau. Akhirnya mereka pun menemui jalan tengah
"Oke, sekarang kita persiapkan masing masing keperluan pribadi, tanpa memikirkan keperluan orang lain yang melalui perdebatan panjang" kata Abi.
"Iya tuh iya" kata beberapa anak kelas.
Tiba saatnya di hari H, mereka pun berada di urutan ke3 dari 7 kelas yang ada, mereka pun menunggu dengan deg deg an. Mereka pun mempersiapkan semuanya dengan matang.
Akhirnya pun hingga urutan mereka terpanggil dan menampilkan usaha dari kelas 10F tersebut. Semuapun kaget san takjub, termasuk Miss Zenna pun kaget "Wahh, setelah banyak perdebatan, ternyata hasilnya luar biasa, aku nggak nyangka loh Bi" kata miss zenna.
"terimakasih Miss, ini hasil dari kesabaran temen temen selama 2bulan latihan saja", kata Abi.
Miss Zenna pun tersenyum karena acara berhasil dilewati dengan meriah oleh kelas 10F.
Dan mereka pun menyadari arti dari menghargai, kebersamaan, dan ketaatan dalam kegiatan ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H