Mohon tunggu...
Vera
Vera Mohon Tunggu... Mahasiswa - ganbatte kudasai!

Bismillah

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Resep Klepon Oreo: Yuk Bikin Klepon Anti Mainstream dan Gampang Cara Membuatnya!

14 April 2021   08:51 Diperbarui: 14 April 2021   09:08 639
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1. Pertama-tama, pisahkan bagian oreo yang hitam dan krimnya. Mulai tumbuk manual atau haluskan dengan blender bagian hitamnya, kemudia sisihkan krimnya. Saran saya, hasil tumbukan dan blender oreo tadi baiknya sampai halus.

2. Lalu langkah kedua yaitu campurkan tepung ketan, tepung sagu, dan masukkan santan secara perlahan.

3. Mulai aduk dengan tangan dan tuangkan santan sedikit demi sedikit sampai adonannya menjadi kalis.

4. Jika dirasa sudah kalis, mulai bentuk adonan menjadi pipih.

5. Setelah itu, kamu bisa menambahkan isian sesuai yang kamu mau. Bisa dari gula merah, kacang, parutan coklat, parutan keju, atau menggunakan krim oreo (daripada gak kepakai kan ya, wkwk). Atau bisa mencampurkan dua bahan, seperti coklat + kacang ataupun lainnya sesuai selera.

6. Bentuk bulat-bulat klepon oreo, tapi bisa juga loh dibentuk kotak hehe, sesuai kreativitas masing-masing. Bikin bulatan sampai menutup semua isian ya, jangan sampai ada celah. Jika bercelah, nanti isian akan bocor saat direbus.

7.  Panaskan air dan masukkan pandan, tunggu hingga mendidih.

7. Setelah air mendidih, masukkan bola -- bola klepon oreo ke dalam panci satu -- per satu.

8. Tunggu hingga dirasa sudah matang dan mengambang di air, maka bisa angkat dan tiriskan.

9. Siapkan piring untuk taburan oreo tadi, lalu masukkan oreo dan baluri dengan oreo.

10. Siapkan ke piring untuk dihidangkan, beri topping sesuai selera. Di sini saya menggunakan parutan keju dan juga meses sebagai topingnya. Bisa juga menggunakan parutan kelapa, seperti klepon pada biasanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun