Mohon tunggu...
Venusgazer EP
Venusgazer EP Mohon Tunggu... Freelancer - Just an ordinary freelancer

#You'llNeverWalkAlone |Twitter @venusgazer |email venusgazer@yahoo.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Mengintip Festival Kenduri Sawah 2022 di Desa Wisata Denai Lama

14 November 2022   07:15 Diperbarui: 15 November 2022   15:55 889
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tarif parkir di Agrowisata paloh Naga (foto:venusgazer)

Festival ini diadakan untuk melestarikan kebudayaan dan kearifan lokal yang ada di desa Denai Lama serta mendorong dan mengembangkan kreativitas masyarakat seperti terselenggaranya "Pasar Tani" dan Pasar Kuliner sebagai salah satu upaya peningkatan ekonomi mayarakat melalui kebudayaan.

Sebagai sebuah Desa Wisata tentu Festival Kenduri Sawah 2022 menjadi atraksi tersendiri bagi wisatawan. Melalui ajang ini pula diharapkan nama Desa Wisata Denai Lama lebih dikenal luas. Disamping ada ada peliputan juga dari sebuah stasiun tv dan beberapa konten kreator.

Bulan Januari akan diadakan event tahunan "Pesta Panen" yang menurut Bapak Panur SE, Kades Denai Lama, akan lebih besar dan meriah. Diharapkan mampu menarik lebih banyak wisatawan yang datang ke Desa Wisata Denai Lama.

Makan bersama keluarga di saung Paloh Naga pasti asyik. Kalau padinya sudah tinggi pasti bagus buat foto-foto (foto:venusgazer)
Makan bersama keluarga di saung Paloh Naga pasti asyik. Kalau padinya sudah tinggi pasti bagus buat foto-foto (foto:venusgazer)

Bagi masyarakat Medan dan sekitarnya atau anda yang kebetulan sedang berada di Medan, Desa Wisata Denai Lama bisa menjadi destinasi wisata alternatif. Dari segi jarak juga dekat dan 'murmer'. Tidak ada tarif khusus untuk masuk ke beberapa spot wisata yang ada di desa ini. Harga makanan di sini juga tergolong ramah kantong. Ongkos parkirnya pun tidak semena-mena. Itu pun hasilnya jelas pengelolaannya.

Tarif parkir di Agrowisata paloh Naga (foto:venusgazer)
Tarif parkir di Agrowisata paloh Naga (foto:venusgazer)

Satu yang bisa jadi pertimbangan adalah bebas dari kemacetan. Bukan rahasia kemacetan berjam-jam menjadi hal yang harus dihadapi saat pulang dari berwisata ke Berastagi atau Danau. Malah bisa bikin stress lagi bukan?

Oh ya, Selain Agrowisata Paloh Naga, Desa ini punya spot wisata unik seperti Kafe Baca dan "Pasar Kamu".  Kafe Baca bukan sekedar kafe biasa karena punya tema sebagai wisata literasi. Di sini juga menjadi wadah kesenian dan literasi.

Salah satu sudur Kafe Baca )foto:venusgazer)
Salah satu sudur Kafe Baca )foto:venusgazer)

Sedangkan Pasar Kamu menjadi spot wisata Kuliner. Ingin cari sarapan dengan menu dan nuansa berbeda? Datang saja ke sini. Perlu dicatat Pasar Kamu buka hanya pada Minggu pagi saja. 

Pasar Kamu menyajikan menu sarapan ala ndeso (foto:venusgazer)
Pasar Kamu menyajikan menu sarapan ala ndeso (foto:venusgazer)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun