Sementara itu, fasilitas yang disediakan oleh objek wisata ini antara lain lahan parkir, toilet, hingga mushola. Jika lapar, Anda dapat membeli makanan di beberapa warung yang tersedia di kawasan wisata tersebut.
Daya tarik air terjun Benang Kelambu bukan hanya sekadar pemandangan air terjun dan tebing-tebing hijau yang memukau namun juga sensasi menikmati dinginnya berendam di sekitar air terjun Benang Kelambu. Pengelola obyek wisata air terjun Benang Kelambu menyediakan kolam berendam bagi pengunjung untuk relaksasi. Kondisi air yang mengalir di air terjun Benang Kelambu memang sangat cocok untuk relaksasi karena segar dan jernih.
Pengunjung juga diharapkan dapat mempersiapkan fisik sebelum mengunjungi obyek wisata ini. Hal ini karena jalur yang dilewati merupakan jalur yang menanjak dan cukup terjal. Sehingga sangat berisiko apabila berkunjung tanpa persiapan yang matang. Pengunjung juga dapat membawa perbekalan makanan sendiri dari rumah untuk disantap di sekitar air terjun Benang Kelambu. Hal ini karena tidak banyak warung yang berada di sekitar obyek wisata.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H