Ria SW merupakan seorang food vlogger. Konten yang ia buat selalu berhubungan dengan makanan. Menurut pendapat saya, konten yang disajikan oleh Ria cukup menarik perhatian pemirsa. Terlebih, ia juga menggunakan visual editing yang bagus, seperti menambahkan efek pop up cartoon, efek animasi tulisan, dan sebagainya yang membuat penonton tertarik dan tidak bosan untuk menonton videonya. Penulis memberi nilai 4 untuk kriteria ini.
2. Quality
Secara kualitas, perbandingan antara suara Ria dengan backsound lagu cukup baik. Beberapa kali terdengar bahwa ada suara yang kurang jelas disampaikan, namun Ria berusaha menutupi hal itu dengan menuliskan subtitle / memberi keterangan berupa teks atau gambar sehingga penonton pun paham apa yang disampaikan. Penulis memberi nilai 3 untuk kriteria ini.
3. Spelling, Usage, Grammar and Mechanics
Bahasa yang digunakan Ria merupakan bahasa sehari-hari yang mudah dipahami oleh pemirsa. Ia juga tidak bertele-tele dalam menyampaikan suatu hal atau mereview makanan. Penulis memberi nilai 4 untuk kriteria ini.
Overall Impression
Video Ria SW sangat menarik dan menurut saya berbeda dengan food vlogger lainnya. Kalau food vlogger lainnya hanya sekedar mereview makanan atau membuat video mukbang, kalau Ria menggunakan ciri khas dengan editing yang menarik dan gaya penyampaian yang baik.
Ria juga berusaha untuk melakukan honest review ketika mencoba. Makanan. Yang saya suka, ria tidak pernah menjatuhkan rasa makanan yang ia coba. Ia selalu mengatakan “Kurang cocok di lidahku.” bagi makanan yang ia kurang suka. Kembali lagi, selera orang memang berbeda-beda.
Secara keseluruhan, penulis memberi nilai 26 yang artinya sangat bagus untuk video Ria SW.
Berikut penilaian dari penulis secara visual yang dapat ditonton melalui kanal Youtube. Selamat menonton!
Daftar Pustaka:
Ciampa, Rob, and Theresa Moore. 2015. YouTube channels for dummies. John Wiley & Sons