Mohon tunggu...
Nurul Izzah Pantjita
Nurul Izzah Pantjita Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

Setiap goresan yang hadir adalah pesan tersurat dan tersirat

Selanjutnya

Tutup

Trip

Orchid Forest, Menikmati Suasana Syahdu dan Sejuknya Hutan Pinus

29 Juni 2023   17:40 Diperbarui: 29 Juni 2023   17:43 423
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lembang merupakan daerah yang paling diminati banyak orang jika berkunjung ke Bandung. karena banyak sekali destinasi alam yang bisa kita kunjungi disana untuk sementara melepas penat dari kesibukan sehari-hari. Salah satunya aku mau ngerekomendasiin tempat yang bagus dengan dikelilingi pohon pinus, yakni Orchid Forest.

Disana kita akan mendapatkan suasana yang syahdu dan sejuknya udara hutan pinus. Untuk menuju kesana, kita cukup berkendara kurang lebih selama 45 - 60 menit dari daerah kota Bandung jika menggunakan motor. Lokasi Orchid Forest tepatnya di jalan Anyar No.49, Genteng, Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Tiket masuk orchid Forest seharga 40.000 rupiah per orang untuk warga lokal. Cukup terjangkau, karena dengan harga segitu kita sudah bisa menikmati banyak fasilitas yang tersedia.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Baca Juga

https://twitter.com/NPantjita/status/1674362938537410560?t=wazrFU03gOEN2M3P189QCg&s=19

Fasilitas Orchid Forest

  • Gerbang masuk
  • Aspasia Coffee
  • Pine Kitchen
  • Terrace Papihio
  • Orchid House
  • Green House
  • Bazaar Anggrek
  • Putt Putt Golf
  • Rabbit Forrest
  • Food Court
  • Orchid Castle
  • Wood Bridge
  • Garden of Light
  • Horse Ranch
  • Gratis Shuttle Car

https://youtube.com/shorts/bifzBsfnZDs?feature=share

Banyak sekali bukan hal yang bisa kamu nikmatin di Orchid Forest. Selain fasilitas di atas, di Orchid Forest kita juga bisa bermain Flying Fox dan datang ke kafe dengan suasana seperti berada di negeri dongeng bernama Golden Pine. Untuk bermain Flying Fox kamu cukup membayar seharga 20.000 rupiah per orang.

Lalu jangan kaget, karena saat kamu sampai di parkiran sebelum memasuki gerbang masuk akan ada banyak monyet berkeliaran. Jadi, jangan lupa harus selalu waspada yaa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun