Mohon tunggu...
Uun Nashikhun
Uun Nashikhun Mohon Tunggu... Guru - Guru Madrasah

Senang berada di tengah anak-anak didik

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Berjuang Keras, Dua Siswa MTsN 4 Bantul Lolos Final Esai Nasional

28 Maret 2024   14:01 Diperbarui: 28 Maret 2024   14:10 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kabar gembira datang dari siswa MTsN 4 Bantul yang lolos final lomba essay. Panitia Lomba Essay Nasional telah merilis pengumuman. Mereka memilih 5 peserta terbaik untuk mengikuti babak final. Dua dari lima peserta yang lolos merupakan siswa MTsN 4 Bantul. Kedua siswa tersebut adalah Wara Candraningtyas dan Rafa Alfatunnisa Wahyu Saputri yang saat ini duduk di kelas VIII.

Panitia dari MAN Insan Cendikia Serpong Tangerang Selatan Banten mengundang finalis untuk mengikuti technical meeting secara online pada Sabtu (233/2024). Pembahasan peraturan lomba pada babak final diatur dalam pertemuan itu. Hasilnya finalis harus datang ke lokasi acara yang berada di Banten. Teknis babak final juga ditentukan bahwa finalis harus membuat essay baru sebelum ditentukan juaranya.

Kepala MTsN 4 Bantul Sugeng Muhari memuji anak didiknya yang bekerja keras dalam usaha menembus babak final Lomba essay nasional. Berhari-hari mereka belajar di perpustakaan agar dapat menyelesaikan essainya dengan baik. Selain itu mereka juga sering berkonsultasi dengan gurunya agar menghasilkan karya yang baik. "Patut diberikan apresiasi yang tinggi atas usaha mereka agar dapat lolos final dan menjadi juara. Mereka tidak kenal lelah dan terus belajar," ujar Sugeng.

Tidak ada materi penulisan essay dalam pelajaran siswa MTsN 4 Bantul. Mereka juga tidak mendapatkannya di kegiatan ekstrakurikuler. Siswa murni belajar sendiri dengan banyak berkonsultasi dengan para gurunya. Usaha keras mereka akhirnya berbuah manis dengan lolos lomba tingkat nasional. Dalam menyiapkan babak final, siswa kembali keluar masuk perpustakaan guna mencari ide dan refensi untuk essay final mereka. (uun)    

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun