Mohon tunggu...
Urip Widodo
Urip Widodo Mohon Tunggu... Peg BUMN - Write and read every day

Senang menulis, membaca, dan nonton film, juga ngopi

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Tips Merawat Buku supaya Awet

21 Mei 2022   07:19 Diperbarui: 21 Mei 2022   07:29 208
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tanggal 17 Mei ditetapkan sebagai Hari Buku Nasional. Beberapa pegiat literasi di tanggal 17 Mei kemarin pun banyak yang memperingatinya. Ada yang dengan mengadakan lomba menulis, lomba membaca puisi atau cerpen, menulis bareng untuk diterbitkan menjadi antalogi, seminar tentang perbukuan, atau yang lainnya.

Buku, bagi seorang yang hobi membaca sudah dianggap sebagai sahabat terbaik. Buku bagaikan harta karun pengetahuan. Untuk itu, bagi mereka pecinta buku, buku koleksinya sangat diharapkan dapat terawat dengan baik.

Buku memang membutuhkan perawatan khusus untuk memperpanjang umur buku. Berikut adalah beberapa tips untuk merawat buku Anda

1. Simpan buku Anda di rak dengan benar

Letakkan buku dengan posisi tegak. Kalau tidak penuh dalam satu baris rak, gunakan pembatas besi untuk memberi dukungan ekstra agar buku Anda tidak merosot.

Aturan penyimpanan bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Apakah dikelompokkan terpisah antara buku fiksi dan non-fiksi. Atau dikelompokkan per-genre; motivasi, bisnis, agama, tutorial, sejarah, biografi, novel, dll.

2. Hindari udara lembab

Salah satu penyebab terbesar buku rusak adalah udara yang kelembab. Lingkungan yang sangat lembab di dalam kamar Anda akan menmudahkan jamur tumbuh. Jamur selain menyebabkan buku Anda kotor mudah rusak, juga menimbulkan bau apek.

Selalu ingat untuk menyimpan buku Anda di tempat dengan aliran udara yang cukup, lebih baik di rak terbuka daripada menempatkannya di dalam kotak yang ditutup dengan penutup.

Untuk mencegah kelembaban ini Anda dapat menggunakan Silica Gel, atau kalau ada dana sebaiknya menggunakan Dehumidifier.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun