Mohon tunggu...
Nurhasanah Munir
Nurhasanah Munir Mohon Tunggu... Mahasiswa - Taruna

I'm a dreamer and wisdom seeker// Ailurophile// write to contemplate

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

[Blog Review] Ternyata, untuk Tampil Cantik Maksimal itu Mudah

25 September 2016   21:29 Diperbarui: 4 Oktober 2016   09:15 333
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Merawat dan menjaga kecantikan merupakan salah satu bentuk rasa syukur kepada Tuhan, karena Tuhan menciptakan anugerah ini dengan sebaik-baiknya ciptaan. Terkhusus wanita yang disebut oleh kaum Sufi sebagai manifestasi Tuhan yang paling sempurna. Melalui wanita pula, keindahan alam semesta dapat disaksikan dengan nyata.

Mendapat kesempatan untuk hadir dalam acara “Be You – Maximie Your Beauty” dengan tema Manjakan Diri untuk Kulit Segar dan Cantik Secara Maksimal adalah salah salah satu momen langka, terlebih lagi acara ini baru kali pertama diselenggarakan atas kerjasama kompasiana, Lotte mart, dan Sariayu Martha Tilaar.

Terus terang, acara semacam ini baru saya ikuti untuk yang pertama kali juga. Meskipun saya perempuan namun masih canggung untuk berdandan dan menggunakan aneka make up, mulai dari make up untuk alis, bulu mata, mata, hidung, bibir, dan seterusnya. Bagi saya, semua hal itu adalah bentuk kerumitan menjadi perempuan.

Namun dengan adanya acara ini, pikiran saya pun terbuka tentang arti penting berdandan bagi wanita. Selain untuk merawat dan menjaga penampilan, berdandan juga menjadi suatu keharusan asalkan tidak berlebihan dan merupakan fitrah bagi seorang wanita.

Secara kodrati semua wanita adalah cantik, tapi seringkali kecantikan tersebut pudar karena si wanita malas merawatnya. Lalu bagaimana cara kita sebagai puteri-puteri ibunda hawa dapat memancarkan pesona kecantikan tersebut dengan indah.

Photo: Dok. Pribadi
Photo: Dok. Pribadi
Memanfaatkan akhir pekan bersama Kompasiana, Ladies Kompasianer, dan Lotte Mart

Pagi itu, Sabtu, 24/9/2016. Sebagian ladies kompasianer telah berkumpul di Bentara Budaya depan gedung Kompas untuk berangkat bersama dengan tim dari Kompasiana. Tidak seperti yang dijadwalkan sebelumnya, kami baru bisa berangkat pukul 8 lebih 15 menit karena harus menunggu kompasianer lain.

Kami menggunakan bus mini menuju lokasi yang berada di kawasan CBD Bintaro. Kami beruntung karena hari masih pagi dan jalan-jalan yang kami lalui tampak lengang. Sekitar 30 menit perjalanan via tol akhirnya kami tiba di tempat tujuan.

Suasana mall masih sepi, hanya ada beberapa outlet dan resto atau coffee shop yang baru saja membuka gerainya, dan beberapa karyawan tampak sibuk dan siap untuk menyambut pembeli. Rombongan menuju eskalator untuk mencapai tempat acara di lantai 2.

Saya dan kawan-kawan tiba di tempat acara, beberapa saat kemudian salah seorang panitia membagikan kaos untuk dipakai selama acara berlangsung, para peserta pun bergegas mencari tempat untuk mengganti atau memakai double. Setelah selesai, kami kembali ke tempat duduk yang sudah disediakan.

Sebelum acara inti dimulai, kami disambut dengan ramah oleh ibu Evi Leonawan (General manager marketing PT. Lotte Mart Indonesia) dan ibu Melanie (Senior marchandise manager). Panitia memberikan instruksi bahwa kami (ladies kompasianer) akan dibagi menjadi beberapa grup, selanjutnya setiap grup akan melakukan store visit, yaitu berkeliling mengunjungi berbagai booth yang menjadi peserta ”beauty fair.”

Photo: Dok. Pribadi
Photo: Dok. Pribadi
Lotte Mart mengadakan Beauty Fair

Beauty fair diadakan dua kali dalam setahun dan selama 12 hari di seluruh Lotte mart Indonesia. Dengan mengusung slogan “Smart beauty” yang juga sebuah komitmen Lotte mart Indonesia untuk memeriahkan acara beauty fair. Lotte mart mengambil bagian dalam memberi kesempatan kepada wanita Indonesia untuk bisa tampil cantik maksimal, sehingga mereka bisa menyadari bahwa dirinya adalah wanita- wanita yang cantik berkarakter dan caranya masing-masing.

Ditandai dengan “selfie” kami berkeliling menuju booth-booth yang telah “dijaga” oleh para wanita cantik Indonesia. Ibu Melanie mendampingi saya dan empat ladies kompasianer. Para blogger berhenti di setiap booth sambil mendengarkan penjelasan dari beliau, sambil mendengarkannya kami juga mengambil beberapa gambar atau video untuk keperluan dokumentasi.

Disamping mendengarkan kami juga bertanya tentang hal-hal yang belum jelas, seperti apakah semua produk atau merk kosmetik mengikuti beauty fair? Hal-hal menarik apa saja yang ditawarkan oleh Lotte mart dalam beauty fair? Dan apa keuntungan yang bisa didapat oleh para konsumen dari beauty fair ini?

Secara singkat, saya menyimpulkan bahwa beauty fair merupakan salah satu momentum yang digagas oleh Lotte mart Indonesia untuk memberikan kesempatan kepada para wanita Indonesia agar bisa berpenampilan cantik, anggun dan menawan sesuai versi mereka. Tentunya dengan banyak penawaran, para wanita dapat memilih kosmestik sesuai dengan kebutuhannya dan dengan harga yang terjangkau pula.

Photo: Dok. Pribadi
Photo: Dok. Pribadi
Diantara produk-produk yang ditawarkan adalah Sariayu dari Martha Tilaar, Wardah, Pixy, Make Over, Enima (yang khusus untuk remaja dan persembahan dari Wardah), Rexona, dan beberapa produk lain yang sengajaz didatangkan langsung dari Korea.

Yang lebih menarik adalah beauty fair ini tidak hanya dikhususkan untuk para wanita saja, ada beberapa booth juga yang menawarkan produk untuk pria. Jika anda berkesempatan untuk datang ke Lotte mart yang terdekat, beauty fair ini telah dibuka sejak tanggal 22 September – 5 oktober 2016, silahkan ajak serta pasangan, keluarga, teman, atau tetangga untuk menikmati berbagai promosi. 

Narasumber yang super keren

Sampai pada grup terakhir kembali dari store visit, acara dilanjutkan dengan sesi yang ditunggu-tunggu oleh para ladies yang hadir.

Selain ibu Evi Leonawan dan ibu Melanie, dihadirkan pula seorang narasumber yang humble dan charming. Dara cantik ini adalah seorang E-blogger yang ternyata sudah tidak asing bagi sebagian ladies kompasianer.

Namanya mba Putri atau biasa disapa dengan mba Pucch. Karakternya yang supel mampu memberi kesan bahwa acara ini sangat tidak membosankan. Mba Pucch mengatakan bahwa dirinya merupakan penganut aliran make up cepat- tepat, artinya ia tidak suka berdandan yang menghabiskan waktu lama. Ia lebih suka menggunakan tehnik yang cepat tapi maksimal, dan itu bisa!

Photo: Dok. Pribadi
Photo: Dok. Pribadi
Para ladies kompasianer banyak yang menanyakan tips seputar tehnik menggunakan alat make up, tehnik “melukis” alis, memilih warna eye liner, eye shadow, blush on, lipstik, dan sebagainya. Mba Pucch pun menjelaskan secara detail terkait berdandan yang baik dan benar sesuai dengan karakter pribadi masing-masing, tidak lupa memberi saran kepada para audien agar bisa tampil cantik maksimal.

Beberapa tips yang dapat saya rangkum, sebagai berikut:

1. Untuk memilih blush on, ketahui dahulu jenis kulit kita, apakah termasuk jenis kulit warm (cokelat, kuning langsat) atau cool (putih), biasanya juga dapat dilihat dari warna urat nadi. Warna urat nadi jenis kulit warm berwarna hijau, sedangkan yang cool berwarna biru. Mba Pucch, menyarankan bagi kulit warm untuk memilih warna yang dua tingkat lebih gelap dari kulit, sehingga dapat memancarkan warna yang kontras dan ceria. Untuk jenis warm bisa memilih warna orange, peach, dan lain-lain, sementara jenis cool dapat memilih warna-warna yang menyala seperti pink, merah, dan lain-lain.

2. Membingkai alis, saran dari E-blogger kita yang kece ini; membingkai alis sebaiknya mengikti tekstur alis asli, mengisi bulu-bulu alis yang halus, tahap terakhir barulah dibingkai.

3. Memilih dan memakai lipstik; seorang blogger bertanya pada mba Pucch, mengapa bibirnya selalu berdampak kering saat memakai lipstik dari merk apapun. Mba Pucch mencoba menganalisa: jika itu sering terjadi, maka ada berbagai faktor, seperti kurang minum air putih, tidak cocok dengan lipstik, dan juga efek dari pasta gigi. Untuk faktor yang ketiga, saya tentu saja baru mendengar. Namun bagi ladies yang mengalami hal yang sama, saran ini patut dicoba.

4. Bagaimana merawat bibir? - cara mudah untuk merawat bibir agar tetap sehat dan lembab juga dapat menggunakan scrub yang bisa dibuat sendiri di rumah. Bahan-bahan alami sangat mudah didapatkan, seperti: brown sugar (gula jawa) serta madu, oleskan pada bibir dan gosokkan perlahan dengan menggunakan sikat gigi bayi.

Dan untuk menjelaskan lebih konkret tentang bagaimana mengaplikasikan make up secara baik dan tepat, maka mba Pucch mencoba unjuk kebolehan dengan memilih salah satu ladies kompasianer untuk menjadi objek eksperimennya. Tangan dan lisannya tak berhenti bekerja, tangannya sibuk “menyulap” wajah sang objek, sementara lisannya ikut menjelaskan, mengapa harus begini dan begitu.

Photo: Dok. Pribadi
Photo: Dok. Pribadi
Dan sebelum acara diakhiri, para ladies ditantang untuk melakukan “make over” diri sendiri. Ada 6 peserta yang ikut, namun dipilih hanya 3 peserta yang berhak mendapatkan hadiah dari panitia. Saya memperhatikan betapa wajah para ladies tampak bahagia, riang, dan gembira. Saya pun secara pribadi juga mengharapkan agar kompasiana dapat mengadakan acara yang seperti ini di waktu yang akan datang.

Hal yang paling penting dan yang perlu diingat adalah, make up bukan segalanya bagi wanita, tapi kepercayaan diri lah yang utama, sehingga dapat memancarkan energi positif dan memberikan dampak yang baik untuk menyenangkan diri sendiri dan orang lain.

Nah, ladies, bagaimana tampil cantik maksimal menurut versimu? ;)

Terima kasih Kompasiana, terima kasih Lotte Mart.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun