Mohon tunggu...
Umsida Menyapa
Umsida Menyapa Mohon Tunggu... Jurnalis - Humas
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Humas Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Diklat PIK-M Umsida, Bahas Tentang Kekompakan dan Kepemimpinan

10 Desember 2023   22:52 Diperbarui: 10 Desember 2023   22:57 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keterampilan dalam berorganisasi tentunya sangat diperlukan selama individu tergabung dalam suatu perkumpulan atau organisasi, keterampilan organisasi seperti manajemen waktu dan kepemimpinan menjadi pokok pembahasan yang ditekankan pada kesempatan kali ini. Pada kenyatannya, saat ini terlihat bahwa jiwa kepemimpinan yang dimiliki mahasisw dalam menjalankan organisasi masih sangat minim, sehingga program-program yang direncanakan belum terkoordinir dengan baik.

Foto: PIK-M Umsida
Foto: PIK-M Umsida

Tujuan dan rangakian kegiatan

Oleh karena itu, pelaksaanan kagiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) kader-kader baru yang berpotensi ini bertujuan untuk melanjutkan keaktifan, program kerja serta membawa ini lebih dikenal dan juga berprestasi, seperti yang disampaikan Demisioner "masuk 31 keluar juga harus 31". Setiap kegiatan yang diadakan dalam organisasi akan berdampak secara tidak langsung kepada sikap mahasiswa.

Seperti bagaimana mereka dapat mengikuti proses rapat, diskusi, mengadakan program kerja yang bermanfaat, hingga mengembangkan kepedulian kepada masyarakat kampus dan bertingkah laku kepada diri sendiri, maupun teman sebaya. Ketua pelaksana Ruse Erisa Zahratul M mengatakan agar kegiatan ini bisa menjadi wadah yang mampu meningkatkan kerjasama dan keterlibatan dalam tim, serta memperkuat hubungan antar anggota.

Baca juga: Simak! Ini 4 Faktor yang Memperngaruhi Keputusan Pembelian

Selain itu, menumbuhkan jiwa kepemimpinan juga dilakukan dengan kegiatan berkelompok. Dimana setiap kelompok akan bekerja sama untuk mengumpulkan poin dari kegiatan yang ada. Selama kegiatan kelompok banyak games yang dimainkan salah satunya adalah games GenRe, salah satu games dari program GenRe yang dikembangkan BKKBN ini mengedepankan pembentukan karakter bangsa di kalangan generasi muda untuk mengatakan tidak pada pernikahan dini, seks pranikah, dan narkoba.

Kegiatan yang diadakan selama dua hari tersebut juga melihat potensi-potensi yang dimiliki kader baru dengan menampilkan penampilan kelompok yang dilakukan waktu 'Penampilan' pada malam hari. Pada kesempatan ini, kader baru akan menampilkan penampilan yang telah disepakati oleh kelompoknya. Dan pada kesempatan ini pula kader akan menunjukkan potensi dan bakat yang dimilikinya.

Penulis: Fidya Noer Aulia Febrianti

Penyunting: Romadhona S.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun