Mohon tunggu...
UmsidaMenyapa1912
UmsidaMenyapa1912 Mohon Tunggu... Freelancer - Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Kami Instansi yang bergerak di bidang pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mau Magang ke Luar Negeri? Yuk Gabung PBI Umsida

10 Juni 2024   15:26 Diperbarui: 10 Juni 2024   15:37 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam rangka kerjasama internasional dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), khususnya Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP), dengan Dinas Pendidikan Provinsi Loei, Thailand, telah dilaksanakan agenda tahunan yakni magang internasional di Loei, Thailand.

PBI Umsida Bekerja Sama Dengan Dinas Pendidikan Thailand

Kegiatan ini telah dimulai sejak Selasa (04/06/2024) kemarin, dan akan berlangsung selama tiga bulan mendatang. Proses seleksi ketat dilalui mahasiswa melalui berbagai tahap, termasuk uji kompetensi dalam bahasa Inggris, praktik microteaching, persetujuan orangtua, dan komitmen untuk menyelesaikan magang dengan menghasilkan laporan akhir, beserta artikel pengganti skripsi.

Baca juga: Peran Muhammadiyah Bagi Perbankan Syariah Nasional dan Dampaknya pada BSI

Program ini memiliki gambaran tujuan untuk mempererat kerjasama antara Indonesia dan Thailand, khususnya dalam pengembangan kompetensi bahasa Inggris siswa Thailand melalui mahasiswa magang dari Indonesia. Sejumlah universitas Muhammadiyah di Indonesia juga turut serta mengirimkan peserta untuk mengabdi di sekolah-sekolah di Provinsi Loei.

Sebelum keberangkatan, para peserta menjalani persiapan yang matang, termasuk briefing, pengumpulan dokumen, dan persiapan perlengkapan serta sarana yang diperlukan. Prodi PBI Umsida selalu memberikan dukungan penuh dan memantau jalannya proses pembelajaran mahasiswa di sana mulai dari awal hingga akhir, sedari proses yang kecil maupun besar, yang juga memberikan manfaat besar bagi mahasiswa terpilih dalam konversi mata kuliah dan penelitian untuk tugas akhir.

Harapan dari program ini adalah agar internsip internasional di Loei tetap menjadi kegiatan unggulan yang memberikan kontribusi positif bagi reputasi Umsida di Thailand. Kesan yang kuat hadir melalui sambutan hangat dari pihak Provinsi Loei dan sekolah-sekolah setempat, serta kesempatan untuk berbagi pengetahuan dalam seminar pembelajaran bahasa Inggris bagi siswa SD.

Baca juga: Prodi Pendidikan IPA Umsida Siap Jawab Tantangan Era

Dr Fika Megawati M Pd selaku kaprodi PBI Umsida, menyampaikan, "Harapan kami program seperti ini akan tetap berlangsung tiap tahun serta bisa menambah jumlah mahasiswa disana untuk mempraktikkan keilmuan bahasa inggrisnya serta cara mengajar yang baik untuk anak-anak SD. Karena pastinya ketika teman-teman berada di luar negeri akan lebih banyak hal baru dengan kesan dan tantangan masing-masing yang akan mereka hadapi untuk semakin berkembang."

Namun, sebagai keberhasilan program ini, diperlukan dukungan dari berbagai pihak. Baik dukungan dari berbagai pihak di universitas, termasuk pimpinan, mahasiswa, dan dosen, sangat penting untuk kelancaran program ini, imbuh Dr Fika.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun