Dengan demikian memberikan materi tentang Sidoarjo kepada calon duta yang berasal dari Sidoarjo dapat membantu memperkuat identitas local, memperluas wawasan, mendorong keterlibatan, dan menyamakan visi misi antara calon duta dengan daerah asal mereka.
Pada minggu ketiga, calon duta diminta untuk mengulas kembali dan menjelaskan apa saja materi yang didapat dari minggu pertama hingga minggu ke dua, bukan hanya mengulas melainkan diberikan studi kasus mengenai masalah yang terjadi tentang narkoba dan genre yang marak di negara Indonesia.Â
Dengan diberikannya studi kasus ini calon duta dapat memecahkan masalah dan mengambil Keputusan yang tepat dala situasi yang kompleks, serta calon duta dapat menunjukkan kemampuan mereka dalam berpikir kritis, berkomunikasi dengan jelas, bekerja dalam tim, dan menunjukkan pemahaman mendalam tentang anti narkoba dan GenRe. Selain itu pemberian studi kasus kepada calon duta diharapkan dapat memberikan gambaran yang lebih komperehensif tentang kemampuasn, potensi, dan kualitas calon duta dalam menghadapi tantangan dilingkungannya.
Penulis: Hilda Halimah Hanum dan Nisfullailatul Fitriya
Editor: Rani Syahda
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H