Baca juga:Â Dosen Umsida Jadi Narasumber Konferensi Internasional, Future Education
"Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini tentunya sangat membantu Lazismu dalam kegiatan operasional dan juga branding digital fundraising dapat membuat kami lebih mudah dalam berinteraksi dengan masyarakat sehingga ke depannya diharapkan banyak donatur yang tertarik untuk mendonasikan dananya ke Lazismu Jawa Timur," jelas Muhammad Masrukh ST selaku sekretaris Lazismu.
Ruci Arizanda Rahayu sebagai ketua tim pengabdian kepada masyarakat Umsida menjelaskan bahwa adanya kebijakan sistem pengendalian internal tentunya akan memudahkan Lazismu dalam melaksanakan kegiatan operasionalnya, salah satunya pencatatan penerimaan dan dengan adanya branding digital fundraising dapat membuat Lazismu Jawa Timur semakin dikenal oleh masyarakat.
"Semoga dengan adanya pendampingan ini, Lazismu Jawa Timur mendapatkan kemudahan dalam pencatatan operasionalnya" Tandas Ruci Arizanda Rahayu.
Editor: Rani Syahda
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H