Mohon tunggu...
Umi Lestari
Umi Lestari Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Menulis untuk hiburan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pembukaan Jumbara PMR ke II PMI Kabupaten Madiun Tahun 2024

25 Juni 2024   22:59 Diperbarui: 25 Juni 2024   23:25 571
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pembukaan Jumbara PMR ke II Palang Merah Indonesia Kabupaten Madiun.

Para PMR sedang berkumpul bersama dengan PMI di Kabupaten Madiun dalam kegiatan Jumbara, Jumpa Bakti Gembira PMR ke II tahun 2024. Jumbara menjadi salah satu wujud mandat PMI sesuai UU Nomor 1 Tahun 2018 tentang Kepalangmerahan yang di dalamnya terdapat mandat pembinaan relawan. Kegiatan ini diikuti oleh sekolah-sekolah menengah pertama dan menengah atas di Kabupaten Madiun. Kegiatan Jumbara ini diadakan di Bumi perkemahan Ngrowo Bening Edu Park Kota Madiun. Sebuah wisata yang sangat sejuk dan rindang oleh pohon-pohon besar yang tumbuh diarea tersebut.

Jumbara PMR II di  Bumi perkemahan Ngrowo Bening Edu Park Kota Madiun (dokpri)
Jumbara PMR II di  Bumi perkemahan Ngrowo Bening Edu Park Kota Madiun (dokpri)

Tujuan dari diadakan kegiatan Jumbara ini adalah sebagai tempat bertukar informasi, wawasan, pengetahuan, ketrampilan dan pengalaman antar sesama  PMR dari berbagai sekolah. Selain itu tujuan Jumbara adalah untuk melatih jiwa kesukarelaan sejak dini. Kegiatan ini  juga menjadi cermin agar PMI senantiasa meningkatkan pembinaan kepada anggota PMR.

MTsN 8 Madiun, madrasah yang terletak di Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun, juga  mengirimkan anggota PMRnya untuk berpartisipasi dalam kegiatan Jumbara ini.   Anggota PMR MTsN 8 Madiun sangat bersemangat dalam mengikuti semua kegiatan yang diadakan oleh panitia. Wajah-wajah ceria mereka mampu mengalahkan rasa lelah dan letih dalam mengikuti serangkaian kegiatan yang sangat padat.

PMR MTsN 8 Madiun ikut dalam Jumbara PMR ke II ( dokpri )
PMR MTsN 8 Madiun ikut dalam Jumbara PMR ke II ( dokpri )

Jumbara PMR ke II ini diadakan selama 4 hari, mulai tanggal 24 - 27 Juni 2024. Hari pertama merupakan persiapan panitia Jumbara. Panitia membagi kavling untuk didirikan tenda-tenda, pemasangan tenda pleton 2, pemasangan spanduk, bendera, umbul-umbul dan sebagainya. Sedangkan siang harinya didirikan tenda untuk pendukung, peserta dan pembina.

Hari kedua, seluruh peserta PMR yang berasal dari sekolah menengah pertama dan menengah atas di Kabupaten Madiun hadir di lokasi perkemahan  Ngrowo Bening Edu Park Kota Madiun. Sejak para peserta melakukan cek-in, selanjutnya mengikuti serangkaian kegiatan yang sudah dijadwalkan. Diantaranya mengikuti tes tulis, lomba yel-yel dari semua kontingen dan sore harinya mengikuti upacara pembukaan.

Upacara pembukaan Jumbara PMR ke II dipimpin oleh Pj Bupati terpilih yaitu Ir. Tontro Pahlawanto. Dalam sambutannya disampaikan bahwa kegiatan Jumbara ini sebagai ajang untuk mempertunjukkan kemampuan para peserta masing-masing kontingen. Dalam upacara pembukaan tersebut dihadiri oleh pejabat dari berbagai instansi. Kepala PMI, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Madiun, Kepala Kemenag Kabupaten Madiun, dan beberapa pejabat lainnya. Turut diundang juga para kepala sekolah dan kepala madrasah peserta Jumbara PMR.

PMR MTsN 8 santai sejenak setelah mengikuti upacara pembukaan (dokpri)
PMR MTsN 8 santai sejenak setelah mengikuti upacara pembukaan (dokpri)

Di penghujung upacara pembukaan Jumbara tersebut, Bapak Ir. Tontro Pahlawanto memberikan penghargaan kepada para pejabat dan orang-orang yang telah melakukan donor darah terbanyak kepada PMI. Ada yang telah berdonor 32 kali dan bahkan ada yang 50 kali mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan.    

Setelah upacara pembukaan selesei, Bapak ketua PMI dan para pejabat lainnya berkeliling ke tenda-tenda para kontingen. Para peserta PMR senang sekali mendapat kunjungan para pejabat yang sangat ramah menyapa para peserta.

Para peserta saling berkunjung (dokpri)
Para peserta saling berkunjung (dokpri)

Kegiatan pada malam harinya tidak kalah serunya. Para peserta  mengunjungi dan dikunjungi peserta lainnya.  Saling berkunjung, saling menyapa, saling bertukar informasi dan pengalaman. Dengan kunjung mengunjung ini para peserta akan mengenal satu sama lain, menumbuhkan kreatifitas, manambah pertemanan, persaudaraan dan persahabatan antar anggota PMR.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun