BAB 1 - Keluarga, 11 artikel.
BAb 2 -Jalan-jalan, 9 artikel.
BAB 3 -Sosial - 14 artikel.
Buku ini adalah cerita perjalanan hidup Bu Rosalina dan Pak Tjiptadinata Efendi.
Pada bab keluarga, Isinya, saya mengambil 2 point penting yang menjadi inspirasi bagi saya pribadi. Sudah saya terapkan dan Alhamdulillah, berhasil.
MENJADI ORANG TUA ASUH yang CERMAT dan TEPAT.
Ibu Rosalina adalah seorang guru yang mengajar di sekolah SMP dan SMA swasta.
Prinsip Bu Rosalina,"Tugas seorang guru bukan hanya memberi ilmu, tapi juga mendidik" Karena itu guru disebut sebagai Pendidik bukan Pengajar.
Dengan prinsip itu, gaya mengajar Bu Ros sedikit keras. Tidak peduli itu anak Ketua Yayasan sekalipun kalau tingkah lakunya sudah keluar jalur, Bu Ros akan memberi teguran dengan keras.Sementara guru-guru yang lain merasa segan.
Semua itu beliau lakukan demi kebaikan si anak itu sendiri.
Cerita tersebut beliau tulis di Kompasiana bukan untuk ditiru, melainkan sekedar memberikan paparan dan pengalaman sebagai guru selama kurun waktu hampir 20 tahun. Begitu Bu Ros menulis di akhir artikel.