Lokakarya menjadi hal yang rutin dilaksanakan pada Pendidikan Guru Penggerak (PGP) , setelah usai pelaksanaan Pendampingan Individu dilanjutkan dengan pelaksanaan lokakarya, karena kegiatan tersebut saling berkaitan satu sama lain.
Pada kegiatan Lokakarya 3 yang dilaksanakan tanggal 12 Maret 2022 cukup istimewa karena dihadiri pula oleh Kepala Sekolah CGP sehingga peserta lokakarya menjadi lebih banyak 2 kalinya dari jumlah CGP. Â Di Kelas G sejumlah 10 Kepala Sekolah CGP atau yang mewakili hadir dalam lokakarya karena pada lokakarya 3 ini kegiatannya lebih banyak yang ber kolaborasi antara CGP dan Kepala Sekolah.
Tema untuk kegiatan lokakarya 3 adalah " Visi dan Aksi Sekolah Berpihak pada Murid" sedangkan agenda kegiatnnya meliputi:
- Pembukan dan kesepakatan belajar
- Ambil pelajaran dan gali mimpi
- Visi, misi, dan program sekolah berpihak kepada murid
- Menyepakati aksi jangka pendek
- Penutup dan tindak lanjut
Kegiatan Lokakarya 3 untuk Pendidikan Calon Guru Penggerak Angkatan 4 Kabupaten Bogor dilaksanakan secara luring dan diawali dengan kegiatan secara Pleno di Aula  kemudian dilanjutkan dengan kegiatan di kelas masing-masing, dengan rincian sebagai berikut:
1. Registrasi Peserta
Registrasi peserta dimulai dari jam 07.30 sampai dengan jam 08.00 . Seluruh peserta yaitu Calon Guru Penggerak (CGP) , Kepala
Sekolah, Pengajar Praktik (PP), melakukan registrasi kepada panitia yaitu dengan menyerahkan dokumen berupa :
a. Surat tugas dari atasan langsung
b. Surat bukti sudah Swab Anti Gen
c. Untuk PP menyerahkan dokumentasi kegiatan PI
Kemudian peserta juga menanandatangani daftar hadir