SMP Negeri 1 Kebumen baru-baru ini telah menggelar agenda yang menginspirasi kita semua, yakni Uji Kecakapan PMR.
Uji kecakapan PMR ini diikuti dari tingkat Mula (SD), Madya (SMP) dan Wira (SMA). Kegiatan ini diawali dengan mengumpulkan portofolio terlebih dahulu dari masing-masing peserta.
Tepatnya tanggal 24 November 2024 hari Minggu di SMP Negeri 1 Kebumen telah digelar secera serentak terkait Uji Kecakapn PMR tingkat Kabupaten Kebumen.
Kegiatan ini diikuti oleh jenjang SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA se-Kabupaten Kebumen dengan peserta kegiatan sebanyak 40 unit.
Dari 40 unit tersebut terdiri dari PMR Mula sejumlah 21 unit, PMR Madya sebanyak 25 unit, sedangkan untuk PMR Wira sebanyak 8 unit. Total peserta ada 354 siswa.
Alur kecakapan kepemimpinan yaitu pendaftaran sebelum tanggal 7 November 2024. Pada tanggal 9 peserta mengumpulkan portofolio di SMP Negeri 1 kebumen dan PMI Kebumen.
Acara dibuka langsung oleh pengurus Kabid PB dan Relawan Drs Bambang Widadi melalui apel pembukaan di lapangan sekolah.Â
Peserta asntias dan kegiatan tampak riang, selama kegiatan berlangsung semua peserta diuji kecakapannya dalam setiap pos.
Pos yang ada terdiri dari Psos kepemimpinan, Pos Kerjasama, dan Pos Komunikasi. Pada akhir sesi peserta disematkan pin Kecakapan dan pemberian sertifikat tanda kecakapan bagi yang telah menyelesaikan kegiatan serti piagam penghargaan video terbaik.
Sebelumnya peserta sudah diberikan pengarahan terkait kegiatan luring yang akan dilaksanakan. Pada saat pendaftaran secara daring peserta mengikuti rangkaian seleksi ketat meliputi pendaftaran hingga tes online materi yang diuji adalah tentang kepemimpinan yakni tanggal 13 November 2024.
Pada tanggal 24 November 2024 digelar terkait pelaksanaan Uji SKT yang bertempat di SMP Negeri 1 Kebumen tepatnya Minggu mulai pukul 8.00 WIB sampai dengan selesai.
Semua peserta dikumpulkan di lapangan, kemudian diberi pengarahan secara langsung oleh tim panitia penilai.Â
Mereka mengenakan seragam kaos PMR beserta perlengkapanannya dan membawa bendera PMI sebagai lambang kemanusiaan.
Peserta antusias mengikuti pengarahan dan mengikuti apa saja yang diinstruksikan. PMI cabang Kebumen terdiri forum Pembina PMR, Forum PMR (Forpis) serta KSR.
Anggota dari peserta PMR Mula (SD) kurang lebihnya sebanyak 22 siswa. Peserta dari SMP/MTs berjumlah 258 siswa. Sementara peserta dari SMA/SMK/MA sebanyak 87 siswa.
Mereka wajib mengumpulkan portofolio yang terdiri dari data kegiatan kepemimpinan, baik di sekolah maupun di masyarakat. Untuk data berupa SK atau foto.
Selain itu semua peserta juga mengumpulkan atau mengirim link video kepemimpinan yaitu baris berbaris, peserta membuat artikel kepemimpinan yang terkait.
Harapan dari kegiatan Uji kecakapan ini adalah semoga mereka menjadi insan sukarelawan yang bermanfaat dunia akhirat dan sukses bersama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H