Berjualan sepeda motor makin sulit saja bagi dealer, showroom, salesman, perusahaan jasa financing (leasing), asuransi, dan pabrikan tentunya. Produsen terpaksa memangkas drastis tingkat produksi untuk mengurangi risiko stock berlebih. Alhasil, lebih separuh kapasitas industry sepeda motor menganggur. AISI sendiri sejak 2016 tidak merilis lagi data angka produksi pabrikan anggota di situs resminya. (d/r)
Melempar kelebihan produksi ke pasar ekspor? Bukan pekerjaan mudah. Pasalnya hampir seluruh negara berkembang sebagai pasar potensial seperti Vietnam juga memiliki fasilitas produksi --yang umumnya juga afiliasi para pemain global yang sama. (idmover)
Daya serap pasar domestic tidak juga bangkit meski tim marketing sudah bekerja ekstra keras menstimulasi pasar dengan berbagai promosi atraktif. Ada yang namanya program cash back, subsidi uang muka, proses kredit dipermudah, insentif, bonus, ... yang belum ada tinggal 'buy one get one free' kayak obral t-shirt di dept store.
Praktis persaingan antar merek berebut pangsa pasar semakin ketat. Dari sisi penawaran, situasi pasar sepeda motor sekarang ini berada pada level yang sangat-sangat kompetitif. (idmover)
Faktanya, memasuki tahun 2018 penjualan wholesales bulanan di Februari kembali susut hampir 9% dari 482.537 unit di Januari menjadi 439.586 unit. Demikian laporan AISI yang meng-cover lebih dari 95% volume pasar Indonesia.
Tahun lalu penjualan bulanan berfluktuasi cukup tajam. Terendah di bulan Juni hanya 379.467 unit, tertinggi di Oktober 579.552 unit. Rata-rata 490.509 unit per bulan.
Bersambung ...
Mature market?; Populasi tinggi dan ekses; Kontraksi berlanjut?; Prospek pasar; Prospek Jenis dan model; Sepeda motor listrik; Pasar global; Vietnam sedang booming; ..
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H