Ada yang beda hari ini
Semua orang telah kembali beraktivitas namun tak seperti kemarin yang bebas
Mereka wajib menutup sebagian wajahnya, bak wanita bercadar yang pias
Semua bertemu tapi tak lebih dari sekedar menyapa atau hanya berpapas
Oh ya, mereka tak boleh bersentuhan bahkan meski mereka waras
Jangankan bercipika cipiki layaknya kebiasaan kemaren yang puas
Tapi bersalaman saja untuk kebisaan yang permanen saat ini tak boleh dilakukan walau kadang malas
Ada yang beda hari ini
tak terlihat anak-anak berlarian ke sekolah membawa tas
gedung yang sepipun seakan tak menyisakan secarik kertas
semuanya berada di tempat namun tetap beraktivitas
tentu aktivitas yang tak lagi bebas
perintah yang dikeluarkan cukup berat tapi harus tetap lugas
yang terpenting patuhilah perintah namun tak perlu cemas
Ada yang beda hari ini
Bukan udara yang dingin maupun panas
Tapi suasananya yang seakan menjadi banyak batas
Tak hanya bawah tapi juga yang di atas
Karena masih ada asas yang harus semua patuhi dengan pantas
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H