Ampas Kopi, Nah biasanya seduhan kopi di rumah nggak langsung aku buang namun aku gunakan untuk masker wajah, oleskan merata di wajah biarkan selama 30 menit atau ketika kering maka gosok perlahan sanmpai kopinya rontok baru cuci wajah dengan sabun wajah. Dijamin wajah jadi bersih deh!Â
Kekurangannya bila memiliki pori-poti besar biasanya ampas kopi bisa tersisa pada pori-pori so butuh ekstra membersihkannya setelah disabun sebaiknya gunakan cleanser ya ladeis!Â
Seduhan bubuk teh/Kantong Teh, sampah kedua adalah seduhan teh atau kantong teh jangan langsung dibuang ya bisa digunakan untuk maskeran. Kalau bentuk bubuk maka gunakan di seluruh wajah diamkan sampai 15 menit lalu bilas wajah, kalau bentuknya kantong teh ini bisa gunakan untuk kompres di area mata bisa mengurangi kantong mata.
Sampah kulit timun, kulit buah-buahan, cuci bersih kulit buah lalu haluskan dan gunakan sebagai masker dengan mengoles rata ke seluruh wajah cukup 15 menit langsung bilas deh.
Kulit telur, ini agak ribet karena harus dicuci terlebih dahulu lalu jemur hingga kering dan haluskan menggunakan gilingan obat (mortar) haluskan sampai menjadi bubuk dan basahi menggunakan minyak kelapa atau zaitun baru deh oles ke wajah. Efeknya membuat wajah lebih cerah dan segar. Kalau lagi malas menghaluskan biasanya cangkang telur cukup aku remukkan dan lempar ke tanaman yanga da di rumah bisa berfungsi sebagai pupuk bagi tanaman hehe
So far sih baru mencoba 4 sampah rumah tangga ini, mungkin kalian ada tambahan? boleh share di kolom komentar ya!
Yuk rawat wajah kalian sesederhana menggunakan masker wajah!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H