Mohon tunggu...
Uli Hartati
Uli Hartati Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger

A wife, mommy of 2 boys, working mom also as a blogger Contact me : WA 089627103287 Email uli.hartati@yahoo.com Blog http://ulihape.com IG dan Twitter @ulihape

Selanjutnya

Tutup

Gadget Artikel Utama

Tips Belanja Online Aman buat Pemula

19 Mei 2021   14:38 Diperbarui: 22 Mei 2021   20:38 2841
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tips Belanja Online, by Ulihape

Sama seperti saat bertransaksi offline, kita akan mengecek beberapa toko terlebih dahulu sebelum yakin membeli disatu toko, atau kita akan melakukan tawar menawar sehingga diperoleh harga yang masuk akal. 

Belanja onlinepun tak lepas dari kegiatan tersebut namun banyak emak yang lupa dengan segala kemudahan malah membuat malas untuk check and re-check

So ini dia tips buat pemula supaya nggak tertipu saat belanja online :

Belanja Online di E-Commerce Terpercaya

Kalau istilah konvensionalnya belanja di toko langganan aja deh, so belanja online juga lakukanlah di e-commerce terpercaya. Belum tahu yang mana? 

Gampang kok tinggal cari di playstore trus cek aja ratingnya lalu baca nama e-commercenya nah paling nggak udah pernah baca iklan si e-commerce dong makanya mau download ya kan? 

Atau maunya pakai website? Bisa juga sih tapi biasanya fitur di aplikasi jauh lebih user friendly ketimbang di website

Cek Reputasi Toko Online

Jangan malas untuk membaca review, begitu menemukan toko yang menjual barang yang kalian inginkan maka next step adalah membaca ulasan pembeli. Jangan hanya percaya pada ulasan teratas cari beberapa ulasan baru putuskan apakah mau berbelanja di toko tersebut. 

Jangan lupa baca juga aturan yang ada di toko tersebut apakah melayani penukaran barang dan bagaimana aturannya. 

Soalnya aku pernah nggak baca tentang aturan ini eh pas mau nukar nggak bisa karena aku sudah membuang bungkus alamat si pengirim hiiks. Sejak itu aku selalu memastikan barang yang aku terima sudah sesuai betul baru deh aku membuang bungkusnya.

Belanja di Official Store

Untuk beberapa produk aku memilih belanja di official store, udah nggak usah worry karena pasti sesuai barangnya, daripada belanja di toko yang nggak jelas ya kan? Barang di official store juga udah pasti asli biasanya, jadi nggak worry ketipu barang palsu.

Curiga Harga Murah

Tips yang paling aku handalkan adalah mengecek harga, dan plis jangan sampai tergiur dengan toko yang menjual jauh dibawah harga toko lain, gambar bisa sama tapi dijamin bakalan kecewa saat menerima barang yang kualitasnya jauh dari ekspektasi kalian.

Cek Rekening Toko

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun