Mohon tunggu...
Ulfi Maranisya
Ulfi Maranisya Mohon Tunggu... -

Penikmat Alam Budaya & Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Rendang Kayu? Apakah Itu?

31 Agustus 2012   15:39 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:05 479
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Siapa yang tidak mengenal Rendang ? Masakan khas Minangkabau ini hampir selalu ada di saat perayaan hari besar, apalagi dalam menyambut lebaran. Opor ayam dan Rendang daging adalah menu utama dalam hidangan hari Nan Fitri . Tahukan kamu? Rendang itu ternyata ada yang disajikan dalam bentuk bahan baku kayu dan bukan daging?Tepatnya di desa Talang, kota Solok Sumatera Barat, terdapat Rendang yang dibuat dan dihias dengan menggunakan kayu pengganti bahan daging Rendang tersebut. Jika dilihat secara kasat mata, Rendang ini tidak jauh berbeda dengan tampilan Rendang asli yang terbuat dari daging sapi atau kerbau. Dalam perayaan upacara adat “ Baralek ” sering sekali orang-orang tertipu dengan tampilan Rendang Kayu yang hampir sama dengan tampilan Rendang daging asli. Masyarakat sekitar menyebutnya dengan istilah “ Induak Jamba ” yang artinya Rendang Kayu tersebut sebagai ibu masakan dari masakan lain yang ada di acara adat dan Baralek tersebut. Rendang Kayu hanya difungsikan sebagai hiasan dan simbol dalam penyajian masakan pendamping khas Minang lainnya. Dengan porsi Rendang Kayu yang begitu besar juga mengisyaratkan bahwa tuan rumah yang menyelenggarakan acara adalah orang yang mampu dan berkecukupan. Dalam suasana lebaran seperti saat sekarang ini, kita bisa menjumpai Rendang Kayu pada upacara-upacara adat yang sering diadakan untuk menyambut para perantau yang datang berkunjung ke kampung halaman. Kalau kamu tertarik untuk  melihat Wujud dari Rendang Kayu tersebut, silakan datang berkunjung ke salah satu acara adat di Talang atau daerah Solok Sumatera Barat pada awal bulan  September 2012. Kamu bisa mengikuti dan menyaksikan upacara adat yang diadakan di Talang dan Kota Solok sekitarnya. Nah! Gambar Pohon Surian di atas adalah salah satu bahan baku untuk membuat Rendang Kayu Talang. Nggak Nyangka kan?  Dari pohon seperti itu bisa ditampilkan sajian menarik khas Rendang! :) Berikut nama latin dan manfaat lainnya dari pohon tersebut. Kayu Surian ( Toona Sureni) Kayu yang bernilai tinggi ini merupakan kayu utama bahan baku membuat Rumah Gadang Minangkabau yang terkenal kokoh, kuat, dan tahan lama. By : Ulfi Maranisya " Rajou 2012 " www.rajou.com  Kindly check our event :))

13465887861971630356
13465887861971630356
http://rajou.com
13464275381917596389
13464275381917596389

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun