Mohon tunggu...
Mariyah ulfa
Mariyah ulfa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa IAIN Kudus

Saya mahasiswa kampus IAIN kudus, Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam, Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam. cita cita saya menjadi konten kreator.

Selanjutnya

Tutup

Kkn

"Cegah Angka Kematian Balita" Melalui kegiatan Posyandu KKN Posko 139 Desa Tanggirejo, Grobogan

8 September 2024   15:22 Diperbarui: 8 September 2024   15:32 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi potret by Mariyah Ulfa

Grobogan – Posyandu merupakan salah satu bentuk upaya kesehatan berbasis masyarakat yang diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat dalam lingkup tersebut. Biasanya Guna dari kegiatan posyandu balita adalah mencegah angka kematian balita di Desa Tanggirejo yang dilakukan secara rutin setiap bulannya sesuai dengan posnya masing-masing. 

Kegiatan ini diikuti oleh Mahasiswa (Kuliah Kerja Nyata) KKN Kampus (Institut Agama Islam Negeri) IAIN Kudus kelompok 139 yang bertempat di dua lokasi. Pertama, Pos Dahlia  di rumah Bapak Kadus Rino (RT 01/RW 02) dimulai pukul 09.00 s/d 10.00 , Kedua Pos Aster di rumah Ibu Ika (RT 02/RW 01) dimulai 10.00 s/d 11.00. Rangkaian kegiatan Posyandu Balita dimulai dari pendaftaran, penimbangan berat badan, tinggi badan, lingkar lengan atas, lingkar kepala, selanjutnya ialah pencatatan serta pelaporan kesehatan penyuluhan yang dilaksanakan pada Rabu ( 04/09/ 2024).  

Masyarakat, ibu menyusui bayi dan balita, serta kader Posyandu ikut serta dalam kegiatan tersebut. “ Kami berterima kasih kepada mbak-mbak dan mas-mas mahasiswa KKN IAIN Kudus atas inisiatif membantu dan ikut serta dalam kegiatan rutin posyandu balita” ujar bu Gita selaku kader posyandu.  

“Harapan dari pelaksanaan posyandu balita selain untuk mencegah angka kematian anak dan balita adalah memberikan pelayanan kesehatan yang sesuai bagi masyarakat Desa Tanggirejo agar senantiasa sejahterah.”  ucap bu ira melanjutkan.  

#kabupatengrobogan 

#kecamatantegowanu

#dinaskesehatan

#uptpuskesmas

#pkkdesatanggirejo

#kkn139desatanggirejo

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kkn Selengkapnya
Lihat Kkn Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun