Mohon tunggu...
Ulfa Dwi Yanti
Ulfa Dwi Yanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Mataram

Mahasiswa Prodi Pendidikan Fisika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mataram. Hobi saya membantu dan bermanfaat bagi orang lain :w

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Kebhinekaan Ke-7 Kelompok 4 MN PMM 2 Inbound UPI: Kunjungan ke Kampung Adat Cirendeu, Cimahi, Jawa Barat

30 Oktober 2022   18:11 Diperbarui: 30 Oktober 2022   18:39 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Proses pembuatan rasi singkong/dokpri

Pada Minggu, 23 Oktober 2022 kelompok 4 modul nusantara PMM 2 inbound UPI mengadakan kegiatan berupa kunjungan ke kampung adat Cirendeu, Cimahi, Jawa Barat. 

Kegiatan ini dilakukan bersama satu kelompok modul nusantara lain. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui tentang sunda wiwitan melalui wawancara dengan salah seorang tokoh sunda wiwitan yakni Kang UU Wijaya Sundawani. 

Kampung adat tersebut berjarak kurang lebih 9 km dari Universitas Pendidikan Indonesia. Sebelum mendatangi tempat tersebut, kami sudah diinformasikan mengenai larangan ketika akan mengunjungi tempat tersebut seperi dilarang menggunakan baju berwarna merah dan alas kaki ketika melakukan kegiatan hacking disana. 

Setelah sampai disana kami berkumpul di tempat yang disebut dengan "balai" oleh masyarakat setempat disana. Ketika sampai disana, kami disambut baik dengan masyarakat disana. Hal ini saya buktikan ketika meminta bantuan/arahan oleh orang - orang disana, saya dibantu. Ketika di balai tersebut tokoh sunda wiwitan menjelaskan tentang apa itu sunda wiwitan. 

Dari penjelasan yang telah disampaikan saya mengetahui bahwa sunda dalam presepsi mereka ada tiga yaitu sunda etnis, sunda geografis dan sunda filosofis. Sunda etnis artinya sunda yang lahir dari akar dan identitas kebudayaan terutama di identikkkan dengan bahasanya. 

Sedangkan sunda geografis adalah dimaknai sebagai ketetapan bahwasanya setiap orang terlahir telah ditetapkan pada letak geogrfis tertentu sehingga hal tersebut melekat pada diri orang tersebut. Adapun sunda filosofis artinya sunda yang memliki arti khusus dimana setiap orang diyakini memiliki kesadaran tersendiri sesuai kodratnya. 

Kemudian wiwitan sendiri diartikan sebagai mula, pertama, asal atau pokok. Begitulah penjelasan materi yang disampaikan oleh salah satu tokoh sunda wiwitan. 

Bagi saya penjelasan yang disampaikan mungkin kurang terlalu jelas tentang makna sebenarnya tentang sunda wiwitan, tetapi setelah mencari atau serching internet saya mendapati bahwasanya sunda wiwitan adalah kepercayaan orang sunda terhadap kekuatan alam dan arwah leluhur yang menyatu dengan alam yang dianut oleh masyarakat asli sunda. 

Jadi, dapat saya simpulkan bahwa sunda wiwitan merupakan salah aliran kepercayaan yang tidak diakui oleh negara yang merupakan kepercayaan beberapa orang sunda. Awalnya mungkin saya beranggapan sunda wiwitan itu adalah sebuah tradisi atau kebudayaan tertentu dari orang sunda asli yang melakukan acara atau kegiatan tertentu pada waktu tertentu, tetapi ternyata bukan seperti itu. 

Dengan mengetahui tentang sunda wiwitan saya menyadari bahwa ternyata masih banyak aliran - aliran kepercayaan yang ada di Indonesia. Terkait nilai religius yang dapat diambil adalah kita harus mepertahankan keyakinan agama atau kepercayaan kita, sehingga dengan mengetahui tentang ini saya lebih yakin dengan agama saya. Hal ini juga menyadarkan kepada saya bahwa ternyata masih banyak kepercayaan - kepercayaan yang tidak diakui oleh negara. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun