Mohon tunggu...
Ofi Sofyan Gumelar
Ofi Sofyan Gumelar Mohon Tunggu... Administrasi - ASN | Warga Kota | Penikmat dan rangkai Kata

Today Reader Tomorrow Leader

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Inilah Aplikasi Teman #DiRumahSaja

4 April 2020   11:46 Diperbarui: 10 April 2020   10:21 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aplikasi di smaratphone yang saya gunakan saat Work From Home (Sumber: capture aplikasi/dokpri)

Keunggulan aplikasi ini ada pada tema yang dibahas serta pembicaranya yang memang benar-benar pakar dibidangnya. Mulai dari soal creativity, self improvement, finance, mindfulness sampai mental wellness. Keren-keren. Buat saya aplikasi ini recommended banget buat kamu. coba deh.

Kompas.id

Sebenarnya saya termasuk orang konvensional yang senang baca koran cetak. Kompas adalah bacaan saya tiap hari. Biasanya saya membeli koran ini secara eceran di tukang loper koran dekat kantor. 

Kewajiban work from home membuat saya sedikit kesulitan (males?) beli koran cetak. Mau tak mau saya jadinya berlangganan versi onlinenya. Dengan biaya langganan 50 ribu buat satu bulan, saya bisa tetap update informasi terkini dan valid meskipun rebahan di rumah saja.

Buat pengguna baru, biasanya kompas.id memberi kesempatan coba gratis beberapa hari dan diskon biaya langganan lho. Eh, kok jadi ngiklan ya?

E-Perpus PWK

Punya banyak waktu luang artinya saya punya kesempatan untuk baca buku. Masalahanya tak semua buku bagus bisa saya beli. Masalah lainnya saya suka yang gratisan, tapi gak mau yang banyakin. 

Untung saja kawan saya berkabar kalau perpustakaan di kota saya punya aplikasi gratisan penyedia Layanan baca e-book gratis. Namanya E-Perpus PWK.

E-Perpus PWK adalah aplikasi baca e-book yang diusung Perpustakaan Daerah Purwakarta. Aslinya Layanan buku digital ini dikembangkan oleh Gramedia Digital sehingga kebanyakan buku yang disediakan pun yang diterbitkan oleh gramedia maupun anak kakak ayah cucunya. Ada ratusan judul buku, koran dan majalah yang bisa dibaca secara gratis di sini. Yang pasti E-Perpus PWK membuat saya mager positif deh.

Iflix

Iflix menjadi sarana hiburan saat saya malas baca buku atau menyimak kursus online. yup, sebagai pehobi nonton yang saat ini takut datang ke bioskop saya sedikit terhibur dengan variasi film yang bisa disimak di Iflix.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun