Mohon tunggu...
Ofi Sofyan Gumelar
Ofi Sofyan Gumelar Mohon Tunggu... Administrasi - ASN | Warga Kota | Penikmat dan rangkai Kata

Today Reader Tomorrow Leader

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Mengapa Vario 150 Sempurna?

5 Mei 2016   14:32 Diperbarui: 5 Mei 2016   19:47 714
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Coba lihat desain lampu depannya. Garis mata lampunya yang menyipit menimbulkan kesan sorot tajam. Ketika dinyalakan, sorot lampu putihnya begitu terang plus terlihat sangat mewah. Ini karena lampunya sudah memakai dual LED lho! Dan kalau diperhatikan lebih detail, desain lampunya tak kalah dengan CBR 500 RR. Kerenlah…

desain-lampu-vario-150-2-572aeed02e97738c07976c7e.jpg
desain-lampu-vario-150-2-572aeed02e97738c07976c7e.jpg
Desain Lampu LED Vario 150 (Sumber: welovehonda.com)

Tengok juga spedometernya, desainnya lebih advance dan futuristik banget. Biarpun irit panel digital, tapi tak mengurangi kesan modernnya. Naik motor ini, terus melirik angka kecepatan kita di speedometer membuatku serasa berada di kokpit kapal enterprise star trek versi minimalis, hehehe…. Asyiknya lagi ada storage di bagian sayapnya, ada space lebih untuk menyimpan barang dibanding si Reddo kepunyaanku. Kemudian, urusan Joknya pun sangat empuk dan disertai motif bertekstur totol-totol. Ini membuat joknya tidak panas ketika terkena sinar matahari serta cepat kering saat terguyur hujan.

welovehonda-com3-dinamyc-panel-meter-572af028709773240c75bec3.jpg
welovehonda-com3-dinamyc-panel-meter-572af028709773240c75bec3.jpg
Desain Speedometer Yang Futuristik (SUmber: welovehonda.com)

Buka kap jok motor Vario 150, dan kita akan menemukan bagasi yang besar. Kapasitas bagasi motor ini bisa menampung hingga 18 liter. Bisa masuk helm standar bawaan Honda. Membuka joknya pun sangat praktis, cukup tekan tombol seat pada tombol dekat kunci kontak saja. Ini dimungkinkan karena adanya desain Integrated Key Shutter With Seat Opener. Pokoknya praktis banget deh!

kunci-jok-572aee55b69373c80a069987.jpg
kunci-jok-572aee55b69373c80a069987.jpg
Integrated Key Shutter Yang Praktis Untuk Membuka Jok Motor (Sumber: welovehonda.com)

Jangan lupa lihat juga ban yang disematkan di Vario 150 ini. Ban sudah menggunakan jenis ban tubeles serta desain velk yang agresif dan kokoh yang makin menambah kesan jantan untuk motor ini.

Yang cukup revolusioner dari desain bodi Vario 150 eSP ini adalah letak aki yang disimpan di dek  bawah. Asli inovatif banget. Posisi aki dibawah ini akan membuat mudah ketika aki harus diganti. Biarpun begitu, aki ini kedap air lho. So don’t worry bakal kebanjiran saat menerobos kubangan jalan saat hujan deras.

Overall, melihat tampilan sepeda motor ini membuat imajinasiku menerawang liar. Membawa sepeda motor ini di jalanan serasa naik robot transformer yang bersalin rupa menjadi bentuk sepeda motor. Kebayang kalau tiba-tiba dijalan diserang alien, nih motor bakalan berubah jadi robot yang melawan alien tersebut! Hahaha….tiba-tiba aku serasa menjadi Sam Witwicky yang sedang mengendarai robot transformer versi motor. Ahh, Pokoknya naik motor ini bisa bikin kita tambah pede. Serius!

transformasi-vario-572af17807b0bdea048842d1.jpg
transformasi-vario-572af17807b0bdea048842d1.jpg
Vario 150 Cocok Buat Main Di Film Transformer (Sumber: Ki: astrahonda.com, Ka: tfwiki.net)

Teknologi Mesin dan Performanya

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun