Membabat benalu yang melekat pada satu pohon bukan berarti membunuh pohon tersebut bukan ?
Mereka sangat sangat ingin memparalelkan sains dengan cara pandang materialisme seolah sains = materialisme atau bermuara pada materialisme.Padahal orang bebas mau membawa atau memuarakan sains kepada cara pandang-ideologi ataupun keyakinan apapun karena SAINS TIDAK MEMILIKI MUARA FORMAL YANG BERSIFAT FILOSOFIS ATAU IDEOLOGIS.Itu kalau kita mau melihat dan menyikapi sains murni hanya sebagai institusi ilmu fisik-materi bersih tanpa label filosofi-metafisis.Artinya menempatkan sains secara "netral" dari ideologi-kepercayaan apapun.
Sains murni hanya mencari kebenaran empiris,maka bila orang mau mencari atau menegakkan hal metafisis,ideologis,filosofis atau mencari kebenaran non empiris-metafisis maka itu harus dilakukan diluar ranah sains murni.Dengan rumusan ini baik materialisme ilmiah maupun agama agama secara formal dipisah dari sains
Bila kita mempelajari serta mendalami sains dari ujung ke ujungnya dengan berbagai derivasinya, persoalan internalnya,konflik konflik yang terjadi didalamnya, kompleksitas pertanyaan serta permasalahannya, memang di ujung atau muaranya kita seperti akan berhadapan dengan beragam pilihan filosofis,ideologis,kepercayaan hingga keyakinan agama
Tapi apa dan bagaimana kita memilihnya itu sudah tak bisa memakai metode sains  lagi,metode sains formal sudah tak bisa dipraktekkan ketika kita memilih filosofi,ideologi hingga agama yang akan kita anut
Maka tak bisa ada ideologi,filosofi hingga kepercayaan agama yang murni full mengatas namakan sains,mengapa ? Karena sains tidak membuat rumusan formal yang sifatnya ideologis,filosofis atau metafisis.Sains bila mau diposisikan murni sebagai ilmu dunia fisik-materi maka tiap rumusan finalnya pun selalu harus bersifat fisik-materi pula
Bayangkan kalau rumusan formal sains yang dipelajari di lembaga lembaga akademik adalah ideologi materialisme atau ateisme maka kaum beragama akan menjauhi sains,Atau bayangkan sebaliknya bila rumusan formalnya teisme maka orang ateis akan menjauhi sains
Karena tidak ada rumusan formal sains yang metafisis-filosofis itulah maka orang bisa bebas memuarakan sains ke ideologi atau filosofi apapun yang mau ia anut
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H