Berikut ini akan disebutkan beberapa contoh pengamalan sila ketiga yaitu, Persatuan Indonesia yang bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari dilingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat.
Contoh pengamalan nilai Persatuan Indonesia di lingkungan keluarga :
- Membantu kegiatan-kegiatan keluarga dirumah
- Menghormati anggota keluarga yang lebih tua
- Mengutamakan kepentingan bersama, tidak mementingkan kepentingan diri sendiri
- Selalu menjaga kerukunan di dalam keluarga agar tercipta keharmonisan dalam keluarga
Contoh pengamalan sila ketiga di lingkungan sekolah :
- Aktif mengikuti kegiatan organisasi di sekolah
- Belajar dengan giat
- Mengerjakan tugas kelompok dengan baik
- Melaksanakan tugas piket seperti yang sudah ditentukan
- Mengikuti kegiatan perayaan nasional seperti, Upacara 17 Agustus, Hari Batik, Kartini, Sumpah Pemuda dan sebagainya
- Saling membantu dan berbagi pemahaman ketika ada materi pelajaran yang kurang dipahami oleh teman
- Biasakan bermusyawarah dalam menyelesaikan masalah
- Menjaga kerukunan antar warga disekolah
Contoh pengamalan sila ketiga di lingkungan masyarakat :
- Saling tolong-menolong, bergotong royong, dan bekerja sama dalam membangun kesejahteraan bersama
- Saling menghargai dan menghormati perbedaan yang ada
- Ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang ada di lingkungan sekitar, seperti kerja bakti, siskamling dan lain-lain
- Rajin mengikuti kegiatan organisasi kemasyarakatan
- Ikut meramaikan perayaan nasional seperti, memasang bendera dalam menyambut hari kemerdekaan, mengikuti perlombaan Agustusan, dan masih banyak lagi
- Mematuhi peraturan dan tata tertib yang berlaku di masyarakat
- Menjaga kerukunan antar warga dalam mewujudkan lingkangan yang aman, tertib dan damai.
Demikian penjelasan mengenai betapa pentingnya memahami makna dan menyadari nilai-nilai yang terkandung dalam dasa negara kita, yaitu Pancasila terutama nilai dalam sila ketiga “Persatuan Indonesia”. Dengan diuraikannya tentang pemahaman nilai Pancasila, juga contoh-contoh pengamalan sila ketiga dalam kehidupan sehari-hari. Diharapkan pembaca mampu menerapkan sikap-sikap diatas demi membangun negara Indonesia yang maju dan sejahtera.
Daftar Rujukan
Asmaroini, Ambiro Puji. 2017. JPK: Jurnal Pancasila dan Kewarganegaraan, 1(2), 61-60
Kaelan. 2009. Filsafat Pancasila “Pandangan Hidup Bangsa Indonesia”, Yogyakarta: Paradigma
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H