Tak hanya merasakan tetapi pada bulan ini pun, Islam mewaijbkan umatnya untuk membayar zakat fitrah yang fungsinya sebagai pembersih diri setiap orang selama satu tahun penuh dan di sisi lain menjadi sumber rezeki bagi para mustahik. Dengan berbagi, maka setiap orang bisa meningkatkan rasa empati dan kepeduliannya terhadap keadaan orang-orang di sekitarnya yang belum beruntung
5. Gratitude. Di bulan ramadan ini, melalui puasa membuat kita lebih menghargai nikmat-nikmat yang Allah anugerahkan, yang mungkin selama ini kita anggap biasa saja.
Demikianlah lima pelajaran utama dalam ramadan. Sehingga diharapkan melalui 'pesantren' Ramadan ini, seseorang akan menjadi terbiasa khusyuk dalam ibadah, giat dalam amaliyah, dan semangat dalam bersedekah, hakikat seseorang yang bertakwa dengan sesungguhnya karena Allah Swt.
Sesungguhnya puasa yang disiplin adalah kunci surga, ia membangkitkan sifat terbaik dan terdalam kita. Ia juga membangkitkan basirah (mata batin) yang memberi kita insight dan kebenaran, kemampuan untuk mengakses pengetahuan sejati, kemampuan untuk memahami kenyataan, bukan ilusi. Itulah sebabnya Ramadan bagi seorang muslim adalah hadiah terbaik dari Allah.
Mari, maksimalkan Ramadan kali ini untuk menjadi pribadi muslim yang lebih baik!
#3 Ramadan 1444H
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H