Hampir setiap peserta tur sibuk mengabadikan durian cantik ini. Soal rasa lagi lagi saya harus akui, durian ini istimewa. Selain penampilan, tekstur dan rasa durian ini juga istimewa. Dagingnya tidak terlalu berair lengket tapi lembut seperti eskrim. Sekali gigit sentuhan pahit hadir mengiring daging yang lumer di mulut.. hmmmm ......
Kedekatan geografis dengan Malaysia dan Singapura juga ikut merubah wajah kebun durian di pulau Kundur.
"Dulu sebelum perbatasan ketat, banyak warga Kundur punya usaha barang bekas di Malayisa dan Singapura kalau pulang ke Kundur mereka biasa bawa bibit durian atau kita mesan bibit ke mereka," kata bapak Ahan. "Saya beli bibit K24 sama mereka, lalu saya tanam di halaman," kata beliau menambahkan.Â
"K24 itu MDUR 88 bang,"  kata  Ahan menimpali.
Dari jalur perdagangan turun ke lahan begitulah awal cerita kenapa kini di pulau kundur banyak terdapat klon durian Malaysia seperti Musangking. D24, Masmuar. D13 dan lain sebagainya.
"Iya mas di sini, di pulau Kundur durian intruduksi termasuk di Indonesia yang pohonnya paling tua. Di sini ada pohon Muangking yang usianya 30 tahun," kata Adhi Gunadi.
"Ayuuk ini terakhir," kata Adi Gunadi sambil menenteng durian andalannya Empe. Semburat oren langsung  terlihat begitu durian terbuka. Kulit arinya renyah begitu digigit. Daging selembut es krim lumer dalam sekali kecap. Rasa pahit dan manis langsung menjalar menjelajah rongga mulut. Rasanya mengingatkan saya akan sensasi kopi Luwak dari perkebunan Dampit yang pernah saya nikmati beberapa tahun lalu. Rasa yang tak pernah hilang selalu tinggal di lidah saya.
"Durian ini termasuk durian baik menurut saya," kata Adi Gunadi.
"Dagingnya kalau orang melayu bilang 'lemak' lembut tapi tidak terlalu becek, kadar airnya tidak terlalu banyak lengket tidak berserat. Biji besar atau tidak itu buat saya tidak terlalu penting selama dagingnya masih tebal itu masih masuk nominasi tapi rasa adalah penting. manis pahitnya. Ada balance yang baik kadang ada durian yang manis aja. Ada pahitnya kuat manisnya ketinggalan. Kalau ada katagori 'balance' yang baik kita kategorikan masuk seleksi kita rekomendasikan untuk dikembangkan,"