Akan sangat memperihatinkan bila di kemudian hari, minimal selama lima tahun, harapan masyarakat untuk memiliki pemimpin nasional terwujud memuaskan, sedangkan impian mempunyai anggota wakil rakyat yang mumpuni terabaikan.
Ingat, pemilihan umum kali ini menawarkan paket komplit yang seluruhnya wajib diperhatikan sungguh-sungguh. Paket pemimpin lembaga eksekutif tertinggi serta paket utuh anggota legislatif dari pusat dan daerah. Masyarakat tentunya tidak ingin roda kekuasaan pincang sebelah.
Oleh sebab itu, dalam waktu yang tersisa tinggal beberapa bulan lagi, masyarakat termasuk para calon anggota wakil rakyat sadar dan mau membagi energinya. Daya kontribusi hasil pemilihan presiden dan wakil presiden tidak cukup untuk menjaga stabilitas pemerintahan dan mewujudkan cita-cita kemajuan negeri ini.
Agar kesadaran dan kemauan di atas terfasilitasi dengan baik, peranan media juga penting untuk membuka pintu dan memberi ruang yang sama terhadap dua kepentingan besar nasional yang amat rumit ini.Â
Media tidak boleh larut saja pada kepentingan pribadi dan koorporasi, tetapi juga harus konsisten menjadi sarana edukasi bagi masyarakat.
***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H