Anak yang memiliki jerawat di waktu yang lebih awal dari anak-anak lainnya cenderung memiliki tingkat kepercayaan diri yang lebih rendah dan sulit untuk berhubungan dengan orang lain. Pada umur yang masi belia, anak-anak masi sangat suka mengejek. Hal seperti ini yang akan membekas dalam dirinya.
Jenis kelamin
Terlepas dari jenis kelaminnya, laki-laki dan perempuan sama-sama memiliki pengaruh yang penting pada ekspektasi masyarakat akan pentingnya berpenampilan sempurna. Para pejuang jerawat merasa dirinya kurang pantas untuk orang lain.
Tingkat Keparahan Jerawat
Orang dengan tingkatan jerawat yang parah akan memiliki dampak yang lebih besar pada kualitas hidup dan kepercayaan dirinya. Hal ini kembali pada dirinya sendiri untuk melihatnya secara subjektif atau objektif. Jika dia melihat secara subjektif dimana dia melihat bahwa tingkatan jerawatnya lebih parah dari pemeriksaan objektif oleh dermatologis, hal yang bisa dilakukan adalah melakukan terapi ke psikologi.
Ejekan dan Buli
Dalam kehidupan sehari-hari, orang-orang dengan masalah jerawat tidak bisa menghindari ataupun mengontrol ejekan dan hinaan dari lingkungan sekitarnya. Namun, dermatologis bisa menilai dampak hinaan tersebut terhadap kepercayaan diri seseorang walaupun tidak bisa terlihat dalam catatan kesehatan.
Selain hal-hal yang telah disebutkan sebelumnya, dermatologis pun melihat adanya keterkaitan antara jerawat dengan depresi dan bunuh diri.
Mindset bagi Acne Fighters untuk tetap Percaya Diri
Kini kamu tahu bahwa jerawat memiliki hubungan yang cukup erat dengan insecurity bahkan depresi. Berikut beberapa cara berpikir untuk mengurangi rasa insecure bagi para pejuang jerawat:
1.Kamu lebih dari apa yang ada pada wajahmu.