Asistensi Mengajar
Program asistensi mengajar ini dilaksanakan pertama kali pada tanggal 22 Februari 2024 sampai tanggal 26 April 2024. Kegiatan asistensi mengajar dilakukan oleh mahasiswa pada saat pembelajaran dikelas. Adapun pelaksanaan program kerja ini adalah setiap hari Senin sampai Jumat, atau terkadang kami melaksanakan kegiatan asistensi mengajar saat ada guru yang sedang mempunyai kepentingan lain.
Sosialisasi Parenting
Kegiatan Sosialisasi Parenting ini dilakukan pada hari Jumat, 26 April 2024 di aula SLB B-C YPCM Boyolali. Sasaran dari kegiatan sosialisasi parenting  adalah 40  orang tua PDBK yang berada di SLB B-C YPCM Boyolali. Sosialisasi parenting dengan tema "Sosialisasi tentang Keterlibatan Orang tua dalam Pengawasan Anak Berkebutuhan Khusus di Lingkungan Rumah". Adapun dalam pelaksanaan kegiatan sosialisasi parenting ini, pembicara yang membawakan materi adalah Ibu Tias Martika, M.Pd selaku Dosen Pendidikan Luar Biasa UNS. Materi yang dibawakan adalah (1) Kenakalan remaja meliputi merokok, masuk-mabukan; (2) Penggunaan teknologi terutama gadget; (3) Manajemen waktu tidur pada anak; (4) Meningkatkan rasa semangat belajar pada anak.
Kegiatan Bina Diri
Kegiatan Bina Diri ini dilakukan pada tanggal 18 Maret 2024. Pada kegiatan ini, mahasiswa bersama Siswa SD Tunagrahita SLB B-C YPCM Boyolali melaksanakan praktek memakai seragam sekolah secara mandiri. Pada kegiatan ini, mahasiswa menyiapkan media pembelajaran berupa peraga berbentuk rompi yang terbuat dari kain flanel dan kardus yang telah dipasangi kancing baju, resleting, dan juga pengait rok
Pembelajaran Remedial
Kegiatan Pembelajaran Remedial ini dilaksanakan pada tanggal 3 April 2024. Kegiatan ini ditujukan kepada siswa SMP Tunagrahita di SLB B-C YPCM Boyolali. Pembelajaran Remedial bertujuan untuk membantu peserta didik memahami materi pembelajaran yang belum dikuasainya. Pembelajaran Remedial yang diterapkan oleh mahasiswa di SLB B-C YPCM Boyolali adalah Pembelajaran Remedial Berbasis Circle Time. Sebelum melakukan Pembelajaran Remedial, mahasiswa telah melakukan identifikasi dan asesmen untuk mengetahui kesulitan yang dihadapi siswa. Mahasiswa mendapat kesimpulan bahwa siswa SMP tunagrahita SLB B-C YPCM Boyolali mengalami kesulitan dalam memahami angka. Siswa hanya mampu menyebutkan urutan angka tanpa mengenali bentuk dari angka itu sendiri. Sehingga mahasiswa menyusun Pembelajaran Remedial Berbasis Circle Time untuk membantu siswa memahami materi angka yang belum dipahami menggunakan permainan ular tangga numerik.
Hidroponik
Kegiatan budidaya tanaman hidroponik ini sangat menarik dan sangat bermanfaat untuk diajarkan kepada peserta didik. Dalam pelaksanaannya, peserta didik yang diikut sertakan yaitu peserta didik yang memiliki klasifikasi "tunagrahita" mulai dari kelas SDLB, SMPLB, sampai SMALB. Adapun komoditas tanaman yang dipilih yaitu tanaman sayuran berupa kangkung dan pakcoy.
Projek Penguatan Profil Pelajar pancasila (P5)